Daftar Pantai Instagramable di Banten, Cocok untuk Healing

Pantai-pantai ini punya spot foto yang ciamik

Tangerang, IDN Times - Sebagian wilayah Provinsi Banten berbatasan dengan laut. Hal tersebut pun membuat daerah yang terdiri dari 8 Kota/Kabupaten memiliki banyak garis pantai yang indah.

Pantai juga banyak dikunjungi untuk sekedar melepas penat dari rutinitas di wilayah perkotaan atau populer dengan istilah 'healing' dan tentunya Instagramable.

Nah, berikut IDN Times rangkum daftar Pantai yang indah dan Instagramable.

Baca Juga: 10 Pantai di Tangerang Favorit Turis, Gak Jauh dari Jakarta Loh

1. Pantai Karang Taraje, Lebak

Daftar Pantai Instagramable di Banten, Cocok untuk HealingIDN Times/Dok. Instagram @yosa_sabdisia

Pantai ini terletak di Desa Sawarna Kecamatan Bayah, Lebak Banten. Pantai ini dikelilingi oleh karang-karang dengan berbagai ukuran. Bahkan, di sebelah kiri pantai tersebut terdapat karang yang menyerupai teras yang luas dan sedikit bertingkat yang menyerupai tangga.

Setelah melewati beberapa karang, akan ditemui karang-karang kecil serta hamparan batu karang yang luas. Karang-karang tersebut seperti berbaris yang menyerupai bentang besar yang dihantam ombak laut. Setelah itu ketika air turun kembali akan menyerupai air terjun mini yang menakjubkan.

Hal itu menjadi latar belakang dalam penamaan pantai indah ini yang dalam bahasa Sunda berarti sebagai tangga. Setiap pengunjung dapat mengabadikan momen foto pantai bersama keluarga dengan pemandangan yang menakjubkan dan tentunya bakal mempercantik feed Instagrammu.

2. Pantai Karang Songsong

Daftar Pantai Instagramable di Banten, Cocok untuk HealingIDN Times/Dok. Indonesia Kaya

Sesuai namanya, pantai ini punya batu karang yang besar sebagai ikon utamanya. Pasirnya cokelat dengan garis pantai melengkung. Di sini menjadi salah satu lokasi terbaik untuk menikmati senja. 

Pantai ini dikenal juga dengan sebutan Pantai Cibobos berada di Desa Cibobos, Kecamatan Panggarangan, berjarak 2 jam dari Kota Rangkasbitung. Salah satu pesona di pantai ini menawarkan bebatuan karang yang memanjang dan besar hingga ke arah laut. Ini pula yang menjadikan nama pantai ini disebut Songsong. Karena karang yang menyongsong ke arah laut langsung berhadapan dengan kencangnya ombak Laut Jawa bagian selatan.

3. Pantai Tanjung Layar

Daftar Pantai Instagramable di Banten, Cocok untuk HealingIDN Times/Dok. Instagram @ajengtriiana

Pantai Tanjung Layar tak kalah eksotis lantaran memiliki karang besar menyerupai layar kapal. Hempasan ombak tinggi ke karangnya begitu memukau, membuat kita terpana. Pesona matahari terbit dan terbenamnya juga kece banget, lho. Pastinya cocok untuk menghiasi feed Instagrammu.

Untuk kamu yang ingin mencoba berswafoto di sini, pantai tersebut terletak di Desa Wisata Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak.

4. Pantai Ciputih

Daftar Pantai Instagramable di Banten, Cocok untuk HealingIDN Times/Dok. Instagram @bethaniahalel

Pantai ini terletak di Taman Nasional Ujung Kulon, Kecamatan Kertamukti, Kabupaten Pandeglang. Pantai ini memang masih belum diketahui banyak orang, sehingga perlu perjuangan untuk bisa mencapainya, karena lokasinya berada di Ujung Kulon. Meski demikian, kamu tak akan kecewa, karena airnya jernih dan pasirnya putih bersih.

Panti Ciputih merupakan salah satu pantai yang nyaman untuk dijadikan tempat berlibur. Untuk mengunjunginya, anda bisa menuju Kecamatan Sumur, kabupaten Pandeglang.

Namun meskipun tergolong baru, beberapa penginapan sudah tersedia di sekitar pantai tersebut. Dengan adanya penginapan ini, pengunjung bisa menikmati keindahan pemandangan pantai di malam hari.

Fasilitas lain seperti musala, kamar mandi, toilet dan gazebo juga sudah tersedia sehingga semakin menambah kenyamanan pengunjung.

5. Pantai Tanjung Lesung

Daftar Pantai Instagramable di Banten, Cocok untuk HealingIDN Times/Dok. Sharetempatwisata.com

Pantai pasir putih ini cukup sempurna sebagai tempat liburan di akhir pekan. Kamu bisa melakukan banyak hal, seperti bermain di pinggir pantai, diving, snorkeling, bermain jet ski, hingga berfoto di atas ayunan.

Pantai ini terkenal wisata pantai putih yang lembut dengan air laut yang berwarna biru kehijauan dengan pepohonan yang tumbuh indah disepanjang pantai.

Dengan adanya pohon-pohon tersebut, anda tidak akan merasakan panas yang berlebih seperti di pantai-pantai lainnya. Apalagi ditambah dengan ombak yang tenang sehingga bisa digunakan untuk bermain air.

 

Baca Juga: Hari Anak 2022, Ini Rekomendasi Tempat Hangout Anak di Tangerang 

Nah, itu dia daftar pantai yang instagramable di wilayah Provinsi Banten. Bisa kamu masukkan ke list liburanmu, lho! Tapi, jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan lantaran COVID-19 masih belum hilang!

Maya Aulia Aprilianti Photo Community Writer Maya Aulia Aprilianti

Trying to Love My Life

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya