TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Polisi di Banten Dipecat Karena Terlibat Kasus Narkoba dan Desersi

Satu polisi berpangkat AKBP

IDN Times/khaerul anwar

Banten, IDN Times - Sebanyak 9 orang personel di Polda Banten dipecat karena terlibat narkoba dan disersi. Upacara pemberhentian dengan tidak hormat (PDTH) dipimpin lamgsung Kapolda Banten Irjen Pol Agung Sabar Santoso.

Ke-9 personel yang dipecat tampak tidak hadir dalam upacara PDTH yang digelar di Mapolda Banten, Kota Serang, Senin (10/2).

"Sembilan personel yang tidak disiplin ini telah melewati masa proses yang sangat panjang," kata Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi saat dikonfirmasi.

Baca Juga: Pejabat Polda Banten Dimutasi, Termasuk Direskrimsus Rudi Hananto

1. Telah melewati proses panjang

Dok. Humas Polda Banten

Lebih lanjut Edy menjelaskan proses panjang yang sudah dilewati oleh kesembilan anggota polri. Setelah pemeriksaan, kemudian sidang disiplin, masa pengawasan dan sidang penentuan sehingga yang bersangkutan tidak lagi menjadi anggota polri.

"Menurut Dewan Pengawasan yang dipimpin Wakapolda Banten, kesembilan orang ini tidak layak lagi (menjadi anggota polri)," katanya.

2. Kesembilan personel melanggar aturan

Dok.Humas Polda Banten

Berdasarkan hasil persidangan Dewan Pengawas, kesembilan anggota polri tersebut dipecat karena terlibat kasus narkoba dan tidak melaksanakan tugas selama lebih dari 30 hari.

"Mereka tidak masuk dinas secara berturut-turut selama 30 hari (desersi) menggunakan narkoba ataupun pelanggaran yang lain notabene desersi," katanya.

3. Berikut daftar personel polisi yang dipecat berdasarkan surat keputusan Kapolda Banten

Barang bukti sitaan residivis pencuri menyamar jadi polisi di Makassar. IDN Times / Polrestabes Makassar

1. Brigadir Konni Kemal Fasya 
2. Bripda Bobby Alvario
3. Bharatu Juhaedi 
4. Brigadir Moch. Yovi Hernawan 
5. Brigadir Surya Fachdillah 
6. Brigadir Saprozi
7. Briptu Reiyza Mahardika Putra
8. Muhammad Ifan Afganni 
9. AKBP Jerry Marpaung

Baca Juga: Polda Banten Belum Berhasil Tangkap Bos Tambang Emas Ilegal di Lebak

Berita Terkini Lainnya