TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cuaca Ekstrem, Pohon Tumbang di 14 Titik Kota Tangerang

Warga diminta terus waspada

Dok. Pemkot Tangerang

Kota Tangerang, IDN Times - Akibat hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Kota Tangerang dan sekitar, tercatat ada 14 titik pohon tumbang.  Kepala Disbubdpar, Rizal Ridolloh mengungkapkan ada 14 titik pohon tumbang yang ditangani jajaran Bidang Pertamanan.

“Sejak malam, petugas sudah turun siap siaga melakukan penanganan pohon tumbang, dengan menggunakan alat berat dan puluhan personel. Kini pohon tumbang telah selesai ditangani dan dalam proses pengangkutan,” kata Rizal, Senin (27/2/2023).

Baca Juga: Sejumlah Wilayah di Tangerang Terendam Banjir

1. Warga diminta lebih waspada

Ilustrasi pohon tumbang. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Rizal mengimbau, warga Kota Tangerang diimbau untuk selalu waspada dan lebih berhati-hati jika ada tiupan angin kencang untuk mengantisipasi pohon tumbang. 

“Hati-hati saat berkendara ketika melintas di bawah tiang listrik, tiang rambu lalu lintas, hingga billboard. Selain itu, waspada akan pohon tumbang saat berkendara, berhentilah sejenak di tempat yang aman ketika hujan lebat disertai angin," kata dia.

2. Ini titik lokasi pohon tumbang

IDN Times/Wayan Antara

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kota Tangerang, Maryono Hasan mengungkapkan pohon tumbang yang ditangani BPBD ialah tujuh lokasi. Pertama kali terjadi di samping Pondok Selera 2, Jalan bugel Indah, Cimone, Karawaci.

Setelah itu, lain diantaranya ialah Jalan Tengah Taman Potret Babakan, Jalan Nagrak Periuk, Situ Bulakan Periuk, dan lainnya. Kondisinya, kata Maryono sudah ditangani dan lalu lintas sudah kembali normal, kini proses pengangkutan potongan pohon tumbang.

“Sedangkan untuk genangan dan banjir tercatat terjadi di 16 lokasi dengan ketinggian 15 cm hingga 60 cm. Diantaranya, underpass Taman Cibodas, Komplek Karang Tengah, Jalan Gempol Kunciran dan beberapa wilayah lainnya. Atas cuaca tadi malam, juga terjadi rumah rusak berat akibat angin kencang di Jalan Duta Komplek Peruri RT.005/09, Sudimara Timur, Ciledug dan rumah rusak berat akibat pohon tumbang di Jalan Kampung Jati Baru RT.001/07, Jurumudi Baru, Benda,” paparnya.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem, Pemkab Tangerang Siapkan 12 Posko Banjir

Berita Terkini Lainnya