TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Minta Jaksa Jangan Nakal, Jaksa Agung: Kita Lagi Bersih-bersih!

Jaksa Agung memperingatkan anak buahnya di Banten

Jaksa Agung ST Burhanuddin (IDN Times/Axel Jo Harianja)

Kota Serang, IDN Times - Jaksa Agung ST Burhanuddin meminta anak buahnya bekerja secara profesional dan "tidak nakal". Kejaksaan, kata dia, sedang bersih-bersih.

Hal itu diungkap Jaksa Agung ketika mengunjungi Kejaksaan Tinggi Banten pada Senin (10/2). Dia meminta kepada seluruh anak buahnya untuk tidak nakal dalam bekerja.

Dia memberikan arahan kepada anak buahnya secara tertutup di kantor Kejati Banten. Burhanudin datang ke Banten mengunjungi tiga lokasi pertama ke Kejati Banten, Kejari Serang dan Kejari Cilegon.

Baca Juga: Dari 660 Eks ISIS yang Ingin Pulang ke Indonesia, 10 Orang Asal Banten

1. Burhanuddin minta anak buahnya bekerja sesuai aturan

IDN Times/khaerul anwar

Dalam kunjungannya tersebut, Burhanuddin didampingi Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) Feri Wibisono. Di hadapan anak buahnya, dia meminta kepada seluruh anak buahnya di Banten bekerja sesuai aturan. 

"Ngajak jaksa jangan melakukan perbuatan-perbuatan tercela," kata ST Burhanuddin di kantor Kejati Banten jalan raya Pandeglang, Kota Serang.

2. Jaksa Agung juga meminta penindakan dan pencegahan seimbang dalam pidana khusus

IDN Times/khaerul anwar

Tak hanya urusan menjaga profesionalitas, Jaksa Agung juga meminta jajarannya di Banten untuk seimbang dalam menangani kasus pidana khusus, yaitu antara penindakan dan pencegahan.

"Sudah sering saya katakan untuk pidana khusus, balance antara pencegahan dan penindakan," katanya.

Baca Juga: Dua Jaksa Terjaring OTT KPK, Jaksa Agung: Mereka Oknum

Berita Terkini Lainnya