TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pengelola Bandara Soetta Minta Penumpang GunakanTaksi Resmi Berstiker

Taksi liar getok harga hingga Rp900 ribu dari Bandara Soetta

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Tangerang, IDN Times - Pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) mengimbau penumpang dan pengguna jasa untuk menggunakan jasa taksi resmi berstiker. Hal tersebut setelah adanya video viral seorang penumpang yang mengalami getok harga oleh taksi liar di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

"Kami mengimbau kepada penumpang untuk selalu menggunakan taksi resmi yang ada di Bandara baik itu berstiker ataupun taksi online yg konter-konternya sudah ada di Bandara Soetta yang sudah jelas untuk tarifnya," ujar Holik Muardi, Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soetta, Kamis (25/5/2023).

Baca Juga: Viral Taksi Liar Getok Harga di Bandara Soetta, Ini Kata Polisi

1. Holik mengaku sudah dapatkan informasi terkait video viral tersebut

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Holik mengungkapkan, pihaknya telah mendapat informasi terkait adanya video viral terkait keluhan penumpang yang mengalami getok harga oleh taksi liar di Terminal 3 Bandara Soetta. 

"Tim langsung melakukan evaluasi dan melakukan penelusuran atas kejadian tersebut dan saat ini telah ditangani Polresta Bandara Soetta untuk ditindaklanjuti," ungkapnya.

2. Holik menyebut, pihaknya telah hubungi pemilik akun

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Untuk mengantisipasi hal tersebut terulang, pihaknya pun telah menghubungi pengunggah video tersebut untuk meminta data pendukung.

"Sehingga bisa memberi masukan kita dalam melakukan langkah selanjutnya serta mengantisipasi hal-hal serupa terjadi lagi di Bandara Soetta," jelasnya.

Baca Juga: Rekomendasi Warung Nasi Uduk Malam Hari, Dekat Bandara Soetta

Verified Writer

Maya Aulia Aprilianti

Trying to Love My Life

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya