Persiapan Pengelola Bandara Soetta Sambut Delegasi KTT ASEAN

Imigrasi Soetta juga pasang sarana pendukung

Tangerang, IDN Times - Jelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43 di Jakarta yang digelar pada 5-7 September 2023, pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) tengah bersiap. Pasalnya, Bandara tersebut bakal menjadi pusat kedatangan delegasi dari berbagai negara peserta KTT ASEAN.

"Kami meng-upgrade fasilitas yg ada di Bandara Soetta, terutama di gedung VIP, karena nantinya kepala atau pimpinan negara akan melewati gedung ini," ujar Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, M Holik Muardi di Terminal 3 Bandara Soetta, Rabu (30/8/2023).

1. Rambu petunjuk khusus untuk delegasi KTT ASEAN telah dipasang

Persiapan Pengelola Bandara Soetta Sambut Delegasi KTT ASEANIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Selain itu, jalur khusus juga disediakan untuk delegasi KTT ASEAN non VIP, sehingga harus melewati Terminal 3 dan Terminal CIP Internasional. Lalu, akan ada petugas yang bersiaga, bilamana ada tamu negara tersebut yang membutuhkan bantuan untuk petunjuk arah ataupun keperluan lain selama berada di Bandara Soetta.

"Ada helpdesk, disitu nanti ada panitia yang menghandle delegasi tersebut. Misalnya mereka tidak dijemput, tapi membutuhkan transportasi ke Jakarta, nanti akan diarahkan. Atau dijemput dan menanyakan titik penjemputan, akan langsung diantar," tuturnya. 

2. Posko monitoring disediakan untuk para delegasi

Persiapan Pengelola Bandara Soetta Sambut Delegasi KTT ASEANIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Tak hanya itu, ada juga posko monitoring di Terminal 3 dan posko di ruang Hanoman VIP, ini diperlukan untuk memonitor gerakan pesawat dan juga informasi yang dibutuhkan lainnya.

"Sehingga kita bisa memantau terkait kedatangan para delegasi," jelasnya.

3. Para delegasi dijadwalkan tiba pada 4 September 2023

Persiapan Pengelola Bandara Soetta Sambut Delegasi KTT ASEANIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Para delegasi negara tersebut dijadwalkan tiba pada 4 September 2023, atau satu hari sebelum pelaksanaan KTT ASEAN digelar. Meski begitu, hingga saat ini, belum ada jadwal pasti, degelasi dari negara mana yang akan tiba di Bandara Soekarno Hatta.

"Sampai hari ini, dijadwalkan semua delegasi mendaratnya di Bandara Soekarno Hatta. Untuk kepastiannya mana dulu yang sampai, masih terus kami koordinasikan," ujarnya.

4. Imigrasi Bandara Soetta juga menyediakan sarana pendukung untuk para delegasi

Persiapan Pengelola Bandara Soetta Sambut Delegasi KTT ASEANIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Sementara itu, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta menempatkan fasilitas khusus untuk menjamin kelancaran pemeriksaan keimigrasian bagi delegasi KTT ASEAN, di tengah tingginya lalu lintas pelaku perjalanan internasional di Terminal 3 Internasional dan Commercial Important Person (CIP) Terminal I Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

“Kami menyediakan sejumlah fasilitas untuk menyambut kedatangan tamu dan delegasi ASEAN ke-43," kata dia.

Fasilitas dan sarana itu, diantaranya penyediaan perangkat Mobile Unit Border Control Management (Mobile BCM) khusus untuk delegasi setingkat kepala negara/menteri, serta konter pemeriksaan khusus delegasi KTT ASEAN di Terminal 3 Kedatangan Internasional.

"Fasilitas ini perlu disediakan untuk menunjang pemeriksaan para delegasi di tengah tingginya lalu lintas penumpang reguler," ungkap Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta Muhammad Tito Andrianto.

Baca Juga: Bandara Soetta Jamin Delegasi KTT ASEAN Tak Ganggu Penerbangan Reguler

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya