Truk Maut di Tangerang Tewaskan 2 Anak, Ini Fakta-faktanya!

Sopir truk sudah ditetapkan sebagai tersangka

Kabupaten Tangerang, IDN Times - Sebuah truk maut menabrak lima warga di Jalan Raya Serang, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang pada Sabtu (1/1/2022). Kecelakaan maut tersebut menewaskan dua anak-anak yang tengah berada di pinggir jalan.

Kanit Laka Polresta Tangerang, AKP Mulyadi mengatakan, kedua anak tersebut hendak berbelanja di sebuah warung bersama sang ibu. Namun nahas tiba-tiba truk yang dikemudikan oleh JKR tersebut oleng dan menabraknya.

"Kejadian sekitar pukul 11 siang, dua bocah meninggal saat akan belanja ke warung," ujar Mulyadi, Senin (3/1/2022).

Lalu, apa saja fakta-fakta kecelakaan truk maut tersebut?

1. Kecelakaan terjadi karena rem truk blong

Truk Maut di Tangerang Tewaskan 2 Anak, Ini Fakta-faktanya!Penindakan truk di Tangerang ( ANTARA FOTO/Fauzan)

Mulyadi menuturkan, berdasarkan pemeriksaan sopir tersebut, ia terpaksa membanting stir ke arah pinggir jalan lantaran rem truk yang dikemudikannya tersebut blong.

"Dia banting ke arah kiri trotoar jalan, naik ke atas (trotoar), kemudian membentur enam orang pejalan kaki," jelasnya.

2. Truk sempat menabrak mobil dan warung sebelum berhenti

Truk Maut di Tangerang Tewaskan 2 Anak, Ini Fakta-faktanya!IDN Times/istimewa

Mulyadi menuturkan, truk nahas tersebut tak berhenti saat naik ke atas trotoar melainkan terus melaju hingga menabrak sebuah mobil yang sedang terparkir dan warung yang ada di pinggir jalan tersebut.

"Truk juga sempat menabrak mobil yang sedang parkir, hingga terdorong dan mengenai belakang angkot Balaraja-Cikande, sampai akhirnya berhenti," tuturnya.

Baca Juga: Momen Pergantian Tahun Hasilkan 42 Ton Sampah di Kota Tangerang

3. Selain tewaskan dua anak-anak, sang ibu juga alami luka berat

Truk Maut di Tangerang Tewaskan 2 Anak, Ini Fakta-faktanya!Ilustrasi (ANTARA FOTO/Fauzan/foc)

Tak hanya menewaskan dua anak-anak berinisial AA (9) dan AD (2), truk tersebut juga menyebabkan sang ibu berinisial IA (30) mengalami luka berat hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

"Luka berat seorang wanita sudah dilarikan ke RSUD Balaraja, lalu ada juga dua orang luka ringan," kata Mulyadi.

4. Sopir truk telah ditetapkan tersangka

Truk Maut di Tangerang Tewaskan 2 Anak, Ini Fakta-faktanya!IDN Times/Galih Persiana

Mulyadi pun menegaskan, sang sopir truk maut tersebut telah ditetapkan sebagai tersangka lantaran dianggap lalai saat mengendarai truk tersebut.

"Betul, statusnya (sopir) sudah tersangka, masih kami amankan di Mapolresta Tangerang, kendaraan truk juga masih ditahan," kata dia

Baca Juga: Pemkot Tangerang Gelar Gerai Vaksinasi Anak di TangCity Mall

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya