Incar Kalangan Super Kaya, Pengembang di BSD Tawarkan Villa Rp89 M

- Hanya 14 unit, sudah 6 DibookingMenawarkan villa super premium dengan harga mencapai Rp89 miliar per unit. Dari total 14 unit, enam unit sudah dibooking oleh pembeli asal dalam dan luar negeri.
- Permintaan tinggi, bank siapkan green KPRMeski dipasarkan di tengah tren suku bunga tinggi, minat terhadap properti super premium tetap tinggi. Sejumlah bank nasional telah menyiapkan fasilitas kredit pemilikan rumah (KPR) khusus bagi kalangan super kaya.
- Pasar super high end di Indonesia masih kuatSinar Mas Land menilai, daya beli masyarakat kelas atas tetap tangguh di tengah kondisi ekonomi yang fluktuatif. Kelas high end di Indonesia masih banyak
Tangerang, IDN Times – Di tengah ketidakpastian ekonomi global, pasar properti kelas atas di Indonesia ternyata masih bergairah. Pengembang besar Sinar Mas Land resmi memasarkan hunian super premium berkonsep villa di kawasan NavaPark BSD City, Tangerang Selatan, dengan harga mencapai Rp89 miliar per unit.
Hunian bernama Botanic Villa itu menyasar kalangan super high end, yakni pembeli dengan daya beli di atas Rp40 miliar hingga mendekati Rp100 miliar per unit.
“Pasar super high end di Indonesia memang tidak banyak, tapi tetap ada dan aktif mencari properti eksklusif dengan nilai tinggi,” ujar Wanto Ngali, Head of Marketing & Business Development NavaPark, Minggu (12/10/2025).
1. Hanya 14 unit, 6 sudah di-booking

Menurut Wanto, proyek rumah tapak tiga lantai ini hanya memasarkan 14 unit, dengan luas bangunan sekitar 740 meter persegi per unit. Dari total tersebut, enam unit sudah di-booking oleh pembeli asal dalam dan luar negeri.
“Mereka ini bukan membeli untuk investasi, tapi sebagai simbol pencapaian dan kenyamanan hidup,” kata Wanto.
Harga jual Botanic Villa dibanderol mulai dari Rp55 miliar hingga Rp89 miliar. Setiap unit dilengkapi fasilitas mewah, seperti lift pribadi, taman indoor berukuran 5x4 meter, balkon luas, serta akses langsung ke Botanical Park di kawasan NavaPark BSD.
Hunian ini juga memiliki lima kamar tidur dan lima kamar mandi, dengan master bathroom berukuran 3 meter persegi di lantai tiga.
2. Permintaan tinggi, bank siapkan green KPR

Meski dipasarkan di tengah tren suku bunga tinggi, minat terhadap properti super premium tetap tinggi. Bahkan, sejumlah bank nasional telah menyiapkan fasilitas kredit pemilikan rumah (KPR) khusus bagi kalangan super kaya.
“Ada lima bank yang siap mendanai melalui KPR, termasuk yang menawarkan konsep Green KPR, karena proyek ini juga mengusung tema ramah lingkungan,” jelas Wanto.
3. Pasar super high end di Indonesia masih kuat

Sinar Mas Land menilai, daya beli masyarakat kelas atas tetap tangguh di tengah kondisi ekonomi yang fluktuatif.
“Kelas high end di Indonesia, dengan rentang harga Rp15–35 miliar, masih banyak. Tapi di atas itu, yaitu kelas super high end, juga masih menunjukkan daya beli luar biasa,” ujar Wanto.



















