Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!

Mau masakan khas Sunda sampai khas Banten, lengkap~

Restoran di Serang adalah tempat yang bisa kamu kunjungi saat berkunjung ke kota tersebut. Kamu bisa menikmati hidangan yang lezat selama berlibur di Serang. Selain menawarkan makanan dengan cita rasa yang lezat, beberapa rumah makan ini pun menyajikan nuansa nyaman. 

Dijamin akan membuat kamu betah saat makan maupun menghabiskan waktu di tempat berikut ini. Menu? Dijamin beragam.

Baca Juga: 10 Tempat Makan Keluarga di Tangerang Raya

1. Rumah Makan Sunda Asli Laksana

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!ilustrasi masakan sunda (Instagram.com/mrfoodjournal)

Restoran di Serang ini juga dikenal sebab menyediakan aneka menu hidangan Sunda. Makanan yang tersedia akan menggugah selera makan pengunjung.

Oleh sebab itu, kamu juga dapat coba makan di tempat satu ini untuk menikmati berbagai masakan Sunda yang ada. Terdapat berbagai menu yang dapat kamu pilih saat datang ke tempat ini. Antara lain olahan ikan, sayur asam, serta menu makanan lain yang cocok dengan lidah orang Indonesia.

2. Saung Liwet Bancakan

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!Saung Liwet Bancakan Ciracas (instagram.com/areloghy areloghy)

Mencari restoran di Serang yang enak juga memiliki konsep yang berbeda, maka kamu perlu untuk datang ke tempat makan satu ini.

Saung Liwet Bancakan adalah salah satu tempat makan yang mengusung konsep bancakan. Artinya, hidangan dimakan secara beramai ramai. Rumah makan yang menawarkan menu khas Sunda ini juga dapat jadi salah satu alternatif bagi pengunjung yang ingin mencari menu sunda. 

Apalagi untuk dijadikan makanan pengisi perut kamu yang keroncongan setelah jalan-jalan.

3. Nasi Timbel Alam Asri

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!ilustrasi nasi timbel (instagram.com/sbykulinerinfo)

Bagi kamu yang suka makan nasi timbel, maka patut mampir ke tempat makan ini. Nasi timbel Alam Asri menawarkan berbagai masakan khas Sunda. Mulai dari nasi timbel, sayur asem, serta ikan peda.

Menu lainnya pun tersedia lengkap di tempat makan satu ini. Di tempat ini pun juga tersedia berbagai menu lain yang dapat kamu pilih sesuai selera.

Hadir dengan nuansa pedesaan sekaligus terletak di tengah sawah. Dijamin akan membuat tempat ini jadi rekomendasi untuk pengunjung yang ingin bersantap di siang hari.

4. Bebek Pak Ndut Serang

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!Bebek Goreng Pak Ndut (instagram.com/pakndutcikande)

Bagi kamu yang suka masakan dari bahan bebek, maka kamu wajib mampir ke tempat makan Bebek Pak Ndut. Rumah makan ini berlokasi di Jl. Ki Arjuno.

Bebek Pak Ndut Serang menawarkan sajian khas bebek dengan cita rasa yang gurih. Kemudian dipadukan dengan sambal yang dijamin menambah selera makan para pengunjung.

Di samping itu, untuk pengunjung yang tak begitu suka bebek, tak usah khawatir. Pengelola tempat makan juga menyediakan menu olahan ayam serta berbagai pilihan sambal serta menu lainnya.

5. RM Ibu Haji Ciganea

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!RM Ibu Haji Ciganea (instagram.com/wirandyharahap)

Kalau main ke Kota Serang, tentunya kamu tidak akan sulit untuk menemukan rumah makan yang menyediakan hidangan khas Sunda. Salah satu menu Sunda yang dapat kamu nikmati adalah masakan RM Ibu Haji Ciganea.

Lokasinya berada di Jl. Yusuf Martadilaga. Rumah makan satu ini juga menghadirkan konsep makanan asli Sunda.

 Lengkap dengan lalapan sekali sambal terasi yang jadi ciri khasnya. Untuk menu andalannya, kamu bisa coba pepes ikan dan ayam goreng yang rasanya lezat.

6. Sate Bandeng Ibu Aliyah

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!sate bandeng khas Banten (instagram.com/ruthtic)

Sate bandeng adalah hidangan khas daerah Banten. Tentu saja hanya dapat kamu temui ketika datang ke daerah tersebut.

Untuk kamu yang berlibur ke kota ini, sebaiknya kamu coba menu sate bandeng. Salah satu rumah makan yang menawarkan menu ini yakni Sate Bandeng Ibu Aliyah. Lokasinya di Jl. Semaun Bakri.

7. Rumah Makan Ibu Entin

Rekomendasi 7 Restoran di Serang, Menunya Beragam!sup oyong udang (instagram.com/lawkitchens)

Rumah makan satu ini adalah salah satu restoran yang senantiasa ramai. Tempatnya tak pernah sepi pengunjung.

Rumah makan Ibu Entin mengusung menu seafood sebagai hidangan andalan. Pengunjung bisa memilih spot makan yang tersedia. 

Ada lesehan yang tempatnya di belakang rumah makan atau bisa juga memilih spot meja. Kalau tertarik, kamu pun dapat mengunjungi rumah makan satu ini yang lokasinya di daerah Cipocok Jaya, Kota Serang.

Nah, itu tadi rekomendasi restoran di Serang. Bagaimana, s siap menjelajahi kuliner yang menarik di Kota Serang?

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya