TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Termasuk Wali Kota Serang, 4 Pejabat Banten Tak Divaksin Hari Ini 

Tensi mereka pada darah tinggi tuh

Kadinkes Banten, Ati Pamudji (IDN Times/Muhamad Iqbal)

Tangerang, IDN Times - Empat pejabat tinggi di wilayah Provinsi Banten gagal jalani suntik vaksin COVID-19 buatan Sinovac, hari ini. Mereka berempat memiliki tensi darah yang tinggi saat pengecekan kesehatan jelang vaksinasi di Pendopo Bupati, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, Kamis (14/1/2021).

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes Banten) Ati Pamudji merinci, keempat pejabat tinggi tersebut adalah Wali Kota Serang Syarudin, Kapolda Banten Irjen. Rudy Heriyanto Adinugroho, Danrem Maulana Banten Brigjend Gumuruh Winardjatmiko, dan Kepala Dinas Kesehatan Kota Cilegon, Dana Sujaksani.

Baca Juga: Hari Ini Pimpinan Daerah di Banten Disuntik Vaksin COVID-19

Baca Juga: Berjalan Tertutup, Vaksinasi Pertama di Banten Sempat Ricuh

1. Suntik vaksinnya ditunda 3 hari

Ilustrasi Vaksin (IDN Times/Arief Rahmat)

Ati menjelaskan mereka yang tak menjalani vaksinasi hari ini akan dijadwalkan suntik vaksin kembali pada tiga hari ke depan.

"Mereka tensi darahnya tinggi, nanti dijadwalkan lagi," kata Ati.

2. Ini daftar kepala daerah yang dijadwalkan suntik vaksin hari ini

Proses Vaksinasi di Banten mulai dijalankan pada Kamis (14/1/2021) (IDN Times/Muhammad Iqbal)

Sebagaimana diketahui, hari ini 14 kepada daerah dan Forum Kooordinasi Pimpinan Daerah wilayah Banten melaksanakan vaksinasi sinovac COVID-19. Mereka adalah Almuktabar (Sekda Banten), Ati Pramudji Hastuti (Kadinkes Banten), Andra Soni (Ketua DPRD Banten), Irjen Rudy Heriyanto Adinugroho (Kapolda Banten), Brigjen Gumuruh Winardjatmiko (Danrem 064/Maulana), Asep N Mulyana (Kajati Banten), Ahmed Zaki Iskandar (Bupati Tangerang), Arief R Wismansyah (Wali Kota Tangerang), Airin Rachmi Diany (Wali Kota Tangsel), Irna Narulita (Bupati Pandeglang), Syafrudin (Wali Kota Serang),  Ratu Tatu Chasanah (Bupati Serang), Iti Octavia Jayabaya (Bupati Lebak), dan Dana Sujaksani (Kadinkes Cilegon).

Baca Juga: Tensi Turun, Walkot Tangerang Akhirnya Divaksin COVID-19

Baca Juga: Lagi Darah Tinggi, Wali Kota Tangerang Tak Disuntik Vaksin Hari Ini

Berita Terkini Lainnya