Tahun 2022, 50 SD Negeri di Kota Tangerang Bakal Digabung

Penggabungan ini agar sekolah lebih efektif dan efisien

Kota Tangerang, IDN Times - Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang akan menggabungkan puluhan Sekolah Dasar Negeri (SDN), agar sistem pembelajaran dan pengelolaan sekolah lebih efektif dan efisien.

Dindik mencontohkan penggabungan SD negeri yang letak bangunannya berdampingan dalam satu kompleks, yaitu SDN Sudimara 1, Kecamatan Ciledug. Sekolah itu merupakan penggabungan dari tiga sekolah yang ada di sana. 

Baca Juga: Keren! Warga Kota Tangerang Manfaatkan Selokan untuk Budidaya Ikan

1. Ini langkah peningkatan sistem pembelajaran

Tahun 2022, 50 SD Negeri di Kota Tangerang Bakal DigabungIlustrasi anak-anak (IDN Times/Dwifantya Aquina)

Langkah penggabungan ini ditempuh untuk meningkatkan sistem pembelajaran dan pengelolaan sekolah, agar lebih efektif dan efisien, karena dipimpin langsung satu kepala sekolah.

“Sehingga dapat menghindari persaingan antar kepala sekolah jika berada di satu komplek yang berdampak buruk pada iklim proses belajar mengajar,” ujar Kepala Dinsik Kota Tangerang, Jamaluddin, Jumat (11/3/2022).

2. Ada sekolah yang kekurangan dan kelebihan murid

Tahun 2022, 50 SD Negeri di Kota Tangerang Bakal DigabungIlustrasi PTM (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Di sisi lain, kata Jamal, ada sekolah yang kekurangan murid dan sebaliknya. Jadi diputuskan untuk digabung. “Meski jumlah siswa menjadi lebih banyak, namun dapat manfaatkan seluruh fasilitas sekolah,” ungkap Jamaluddin.

3. Tahun 2022, Dindik menargetkan akan menggabung 50 sekolah

Tahun 2022, 50 SD Negeri di Kota Tangerang Bakal DigabungIlustrasi PTM (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Jamaluddin mengatakan pada tahun 2021 lalu, ada sebanyak 50 sekolah yang digabung. Untuk tahun 2022 ini, ditargetkan 50 sekolah kembali digabungkan.

“Sehingga jumlah sekolah akan menyusut hingga sekitar 250 sekolah dari sebelumnya sebanyak 338 sekolah berbeda,” jelasnya.

Baca Juga: Begini Rencana Proyek Ubah Sampah Jadi Listrik di Kota Tangerang 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya