TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kasus COVID-19 Meningkat, Pemkot Siapkan 727 Bed

Selain itu, Pemkot Tangerang juga siagakan ICU

ilustrasi swab test (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)

Tangerang, IDN Times  - Pemerintah Kota Tangerang menyiapkan 727 tempat tidur dalam rangka mengantisipasi lonjakan pasien COVID-19. Penyediaan tempat tidur atau bed ini, Pemkot Tangerang bekerja sama dengan 30 rumah sakit di Kota Tangerang.

Selain itu, Pemkot Tangerang juga menyiagakan 104 bed di unit penanganan intensif (ICU) seiring meningkatnya kasus COVID-19 saat ini. 

Baca Juga: Kasus COVID-19 Kota Tangerang Naik Lagi, Dinkes Ungkap Penyebabnya

1. Ada kenaikan kasus baru COVID-19 di Kota Tangerang

Ilustrasi swab test (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)

Dinas Kesehatan Kota Tangerang Banten mencatat ada peningkatan kasus COVID-19 dalam sepekan terakhir. "Kondisi ini beriringan dengan munculnya varian omicron BA.4 dan BA.5 di Indonesia," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr Dini Anggraeni, seperti dikutip dari Antara, Rabu (22/6/2022).

Pemerintah Kota Tangerang telah mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan mulai dari penggunaan masker hingga mengurangi mobilitas di tempat keramaian.

"Jaga Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), konsumsi vitamin dan pastikan sudah mengikuti vaksinasi COVID-19 hingga tahap booster. Terus kami ingatkan, yang belum ikut vaksin untuk segara vaksinasi, semua gerai masih terus kami buka setiap harinya," katanya.
 

2. Upaya menghadapi lonjakan kasus COVID-19

Ilustrasi Bed. Arief R wismansyah memeriksa kesiapan Puskesmas Jurumudi baru sebagai tempat isolasi dan perawatan pasien COVID-19 (Instagram.com/ariefwismansyah)

Sementara itu, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meminta setiap aparat pemerintah wajib hadir dengan memberikan informasi dan sosialisasi kepada masyarakat bahwa protokol kesehatan dengan menggunakan masker tetap menjadi prioritas dalam menjalankan aktivitas sehari - hari.

"Apabila masyarakat ada yang bergejala batuk, pilek atau demam segera periksa dan apabila positif bisa melakukan isolasi mandiri di rumah atau di fasilitas kesehatan," katanya.

Untuk mengantisipasi kenaikan kasus COVID-19, pihaknya juga membuka Rumah Isolasi Terkonsentrasi  (RIT) Manis Jaya dengan 40 bed yang sudah siaga. Hingga saat ini, kata dia, RIT tersebut masih kosong. 

Wali Kota juga meminta setiap OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Tangerang untuk bisa memaksimalkan kanal - kanal di media sosial.

"Informasi menjadi kebutuhan dan akan begitu mudahnya mengakses informasi melalui sosial media terutama di era Smart Society 5.0 saat ini diharapkan informasi yang diberikan bisa membangun kemajuan dan kemaslahatan Kota Tangerang," katanya.

Baca Juga: Survei: Kota Tangerang Masuk 100 Kota Antibodi Tertinggi di Indonesia

Berita Terkini Lainnya