TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wahidin Tak Hadir Sertijab Pj Gubernur Banten, Muktabar: Gak Masalah

Pj diminta lanjutkan program pembangunan

IDN Times/Khaerul Anwar

Serang, IDN Times - Mantan Gubernur Banten masa jabatan 2017-2022 Wahidin Halim tidak hadir dalam serah terima jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten di gedung Pendopo Gubernur Banten, Kota Serang, Selasa (17/5/2022).

Tak hanya saat serah terima jabatan, pada pelantikan Pj Gubernur Banten di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Wahidin juga tak hadir.

Sementara serah terima hanya dihadiri Wakil Gubernur Banten masa jabatan 2017-2022 Andika Hazrumy dan Pj Gubernur Banten Al Muktabar. Turut hadir hampir seluruh kepala daerah di Banten dan Forkompinda Provinsi Banten juga hadir.

Baca Juga: Profil Pj Gubernur Banten Al Muktabar 

1. Wahidin disebut sedang kurang sehat

IDN Times/Khaerul Anwar

Dikonfirmasi hal tersebut Pj Gubernur Banten Al Muktabar mengatakan, dia mendapatkan kabar bahwa Wahidin Halim sedang kurang sehat sehingga berhalangan hadir diacara serah terima tersebut.

"Katanya aga kurang enak badan saja," katanya kepada wartawan.

2. Al Muktabar klaim hubungannya dengan Wahidin baik

Tangkapan layar video

Dia membantah ketidakhadiran Wahidin karena hubungannya sedang tidak harmonis. Diketahui, sebelum ditunjuk sebagai Pj Gubernur Banten, Al Muktabar sempat bersitegang dengan Wahidin Halim. Bahkan ia sempat diberhentikan WH dari jabatan Sekda Banten.

"Media tahu saya intens kan dengan beliau. Saya sebelum pelantikan, sowan. Setelah pelantikan berkomunikasi terus saja tidak ada masalah," katanya.

Baca Juga: Gubernur Banten Baru Tak Gunakan Rumah Dinas Bekas WH  

Berita Terkini Lainnya