TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Masuk Sekolah Besok, Siswa SD Kota Tangerang Diberi Materi New Normal

45 SD direncanakan jalankan skema PTM besok

pingpoint.co.id

Tangerang, IDN Times - Kabid Pembinaan SD dari Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang, Helmiati menyebutkan, sebanyak 45 SD di Kota Tangerang bakal menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas mulai Senin (25/11/2021).

Namun menurut Helmiati, 45 SD itu tidak akan langsung memberi materi pembelajaran kepada murid-muridnya.

Baca Juga: 45 SD di Kabupaten Tangerang Boleh Gelar PTM Mulai Hari Ini

1. Materi kehidupan masa pandemik jadi pembelajaran awal

Relawan Indonesia Bersatu Lawan COVID-19 melakukan tes cepat COVID-19 (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)

Puluhan SD itu akan membahas tentang kehidupan di masa pandemik COVID-19. Siswa akan diberi pemahaman selama sepekan pertama PTM berlangsung.

"Kita belum memberikan pembelajaran untuk mengejar kurikulum, tapi kita lebih kepada pembiasaan era new normal dulu ke anak-anak," katanya, Minggu (24/10/2021).

2. Pendidikan era pandemik akan diterapkan

Ilustrasi Suasana Pandemik COVID-19 di Brazil, Amerika (ANTARA FOTO/REUTERS/Adriano Machado)

Helmiati menjelaskan, penyampaian soal kehidupan di era pandemik COVID-19 itu merupakan materi ringan. Penyampaian dilakukan oleh guru di tiap SD. Selama penyampaian materi itu, para guru juga menyiapkan sesi khusus untuk mencairkan suasana (ice breaking).

Tujuan pemberian materi ringan dan ice breaking kata dia, dimaksudkan agar murid-murid SD tidak takut untuk menjalani segala tata tertib yang berlaku saat PTM terbatas.

"Ini kan sesuatu yang baru bagi anak-anak. Datang ke sekolah pakai masker, gak boleh dekat sama teman, gak boleh cium tangan guru, gak boleh dekatan dengan guru," kata Helmiati.

Baca Juga: PMI Tangerang Tutup Sentra Vaksinasi COVID-19

Berita Terkini Lainnya