Super Lezat, Resep Pecak Bandeng untuk Keluarga di Rumah

Rasa sambal pecak yang gurih dan pedas, nendang banget

Di Banten, ada beberapa kuliner khas dengan bahan dasar ikan bandeng. Selain sate bandeng, kuliner lain yang gak kalah nikmat adalah pecak bandeng.

Hidangan bahari yang mudah sekali ditemukan di beberapa wilayah Banten, dan wilayah sekitarnya.

Nah, kalau kamu mau mencoba membuat sendiri, caranya gampang-gampang susah. Jika kamu salah dalam memilih justru akan menghasilkan cita rasa yang tidak enak. 

Berikut resep pecak bandeng yang bisa kamu coba untuk masak di rumah. 

Baca Juga: Resep Rabeg Khas Banten, Sedapnya Gak Kaleng-kaleng

1. Kamu perlu tahu beberapa hal yang mempengaruhi rasa

Super Lezat, Resep Pecak Bandeng untuk Keluarga di Rumahyoutube.com/Food Adventure

Masakan khas Banten terkenal dengan cita rasa gurih pedas. Nah, untuk membuat cita rasa yang maksimal, kamu perlu memperhatikan beberapa hal.

Pertama, bahan yang digunakan. Dalam pembuatan pecak yang menggunakan ikan bandeng, kamu harus bisa memilih bahan segar. Selain itu juga harus tahu bagaimana cara pembuatan secara benar hingga penyajian untuk dihidangkan.

2. Bahan yang digunakan untuk olahan

Super Lezat, Resep Pecak Bandeng untuk Keluarga di Rumahunsplash.com/jessicalewis

Sebelum memasak, kamu perlu menyiapkan bahan-bahan dulu ya. Berikut bahan-bahannya: 

  • Ikan bandeng segar sebanyak 3 ekor
  • Jeruk limau sebanyak 3 buah
  • Cabai rawit sebanyak 15 buah
  • Cabai gentong sebanyak 5 buah
  • Bawang merah sebanyak 3 siung
  • Terasi bakar sebanyak ½ sendok teh
  • Tomat ukuran sedang sebanyak 5 buah
  • Bawang goreng secukupnya
  • Garam dapur secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya

3. Bersihkan ikannya dulu ya

Super Lezat, Resep Pecak Bandeng untuk Keluarga di Rumahyoutube.com/Food Adventure

Sebelum mengolahnya kamu harus membersihkan ikan bandeng terlebih dahulu dengan mengeluarkan isi perutnya. Buang semua sisik dalam tubuh ikan dan cuci sampai bersih

Lumuri ikan bandeng dengan perasan jeruk limau dan garam, kemudian sisihkan.

Panaskan alat pemanggang, kamu bisa menggunakan alat apa saja yang dimiliki, alangkah lebih enaknya jika menggunakan arang. Bakarlah ikan selama kurang lebih 10 menit sampai matang dan bolak-balik agar matang dengan sempurna.

4. Sekarang, kita bikin sambal pecaknya ya

Super Lezat, Resep Pecak Bandeng untuk Keluarga di Rumahyummy.co.id

Dengan menunggu ikan matang, membuat sambel pecak terlebih dahulu. Haluskan semua bahan yang digunakan untuk membuat sambal yakni bawang merah, cabai rawit, tomat dan terasi.

Tambahkan dengan garam, penyedap rasa dan gula lalu koreksi rasa.

5. Sajikan dan selamat menikmati

Super Lezat, Resep Pecak Bandeng untuk Keluarga di RumahPecak bandeng (Instagram/pecakbandengsawahluhur)

Jika ikan sudah matang maka angkat dan sajikan di atas piring. Kemudian siram dengan sambal pecak yang sudah jadi dan berikan perasan jeruk limau agar lebih segar.

Sajian ikan bandeng dengan sambal pecak siap disajikan bersama nasi hangat.

Baca Juga: Resep Kue Pasung Merah, Gula Merahnya Bikin Manis Legit

Demikianlah resep untuk membuat masakan pecak bandeng  yang mudah dan lezat. Olahan masakan rumahan yang cocok menjadi menu hidangan bersama keluarga di rumah, terlebih jika menyukai makanan serba pedas.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya