TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

16.939 WNI ke Luar Negeri Lewat Bandara Soetta Saat Libur Nataru

Banyak wisatawan dan pebisnis yang ke luar negeri

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Tangerang, IDN Times - Sebanyak 16.939 warga negara Indonesia (WNI) ke luar negeri lewat Bandara Internasional Soekarno-Hatta saat musim Natal dan Tahun Baru 2021/2022. Jumlah tersebut merupakan periode 22 Desember - 29 Desember 2021.

Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Habiburrahman mengatakan, pada Desember 2021 memang terjadi kenaikan keberangkatan ke luar negeri. 

"Disebabkan oleh libur Natal dan akhir tahun, lalu mereka juga cukup percaya diri setelah divaksinasi, dan memang secara umum tidak ada larangan hanya imbauan untuk tidak keluar negeri," kata Habiburrahman di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta, Kamis (30/12/2021). 

Baca Juga: Viral Video Penumpukan Penumpang di Bandara Soetta Hendak Karantina

1. Banyak pebisnis yang juga melakukan perjalanan akhir tahun

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Kepala Bidang Tempat Pemeriksaan Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta, Verico Sandi mengungkapkan, banyak pula pelaku bisnis yang juga melakukan perjalanan bisnis ke luar negeri. 

"Jadi banyak juga pebisnis yang mulai bergairah kembali untuk melakukan ekspansi atau usaha para pelaku ekspor-impor untuk menemui rekan bisnisnya di luar negeri," ujar Verico. 

Para pebisnis tersebut pun, rata-rata membawa serta keluarganya saat perjalanan bisnis tersebut untuk sekaligus berwisata.  "Makanya banyak pula saat kedatangan banyak kami temui keluarga yang datang orangtua bersama anaknya," tuturnya. 

2. Banyak pula pelajar yang berangkat untuk mendaftar kuliah

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Tak hanya pebisnis, tercatat banyak pula penumpang menuju berbagai negara untuk tujuan mendaftar kuliah. Pasalnya, saat ini mayoritas universitas luar negeri telah membuka pendaftaran dan seleksi. 

"Tujuannya memang berbeda-beda, tapi memang informasinya ingin mendaftar kuliah," jelas Verico. 

Baca Juga: Bandara Soetta Operasikan Terminal 1A untuk Kedatangan Domestik 

Berita Terkini Lainnya