TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Razia Pelajar Bolos Sekolah Mulai Gencar di Tangsel

Upaya ini jadi cara cegah pelajar terlibat kriminalitas

Dok. DPMP3AKB Tangsel

Tangerang Selatan, IDN Times - Petugas di Tangerang Selatan (Tangsel) bakal menggencarkan razia dan operasi  pencegahan perdagangan orang dan kekerasan anak. Salah satu upaya ini dengan razia pelajar bolos sekolah yang nongkrong di tempat publik. 

Petugas yang melaksanakan tugas ini merupakan gabungan Gugus Tugas Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPMP3AKB) bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangsel.

Baca Juga: Kasus Penyiksaan Bocah di Serpong, Polres Tangsel Tetapkan 2 Tersangka

1. Sebanyak 13 pelajar kedapatan nongkrong di Pamulang

Ilustrasi Pelajar. (IDN Times/Mardya Shakti)

Sekretaris Gugus Tugas TPPO di DPMP3AKB Hartina Hajar mengatakan, pada operasi yang dilakukan di wilayah Kecamatan Pamulang, Selasa siang (31/5/2022), petugas menerima laporan warga bahwa beberapa pelajar yang kedapatan nongkrong.

"Ke daerah Situ tujuh Muara. Ada 13 data anak. Kami tidak menangkap mereka, kami hanya mendata untuk kali ini," kata Hartina saat dihubungi.

2. Tindakan ini juga dinilai bisa menjadi upaya pencegahan kriminalitas pada anak

Dok. DPMP3AKB Tangsel

Kata Hartina, upaya-upaya seperti ini merupakan salah satu cara pencegahan kekekerasan hingga prostitusi online di kalangan remaja.

"Nah kita tahu yah saat ini kasus kekerasan seksual sedang marak. Nah upaya ini juga jadi cara pencegahan," kata Hartina.

Baca Juga: Dikira Boneka, Mayat Perempuan Mengambang di Sungai Ayung Badung

Berita Terkini Lainnya