Demi Minyak Goreng Murah, Warga di Tangerang Rela Antre Berjam-jam

Minyak goreng dijual seharga Rp14 ribu per liter

Tangerang, IDN Times - Puluhan warga di Perumahan Sudirman, Desa Tigaraksa, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, rela antre hingga berjam-jam untuk mendapatkan minyak goreng dengan harga Rp14 ribu per liter. Warga bahkan sampai berkerumun. 

Seperti diketahui, minyak goreng Rp14 ribu per liter merupakan harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah. 

Baca Juga: Kecewa! Benyamin Bingung Stok Minyak Goreng di Tangsel Malah Langka

1. Minyak goreng Rp14 ribu per liter itu disediakan sebuah minimarket

Demi Minyak Goreng Murah, Warga di Tangerang Rela Antre Berjam-jamWarga antre menunggu giliran untuk membeli minyak goreng dalam kemasan (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Dikutip dari Antara, Jumat (4/3/2022), penjualan minyak goreng sesuai HET itu diselenggarakan sebuah minimarket di daerah itu.

Warga yang memang kesulitan mendapatkan minyak goreng dengan harga wajar pun rela mengantre hingga berjam-jam. Mereka juga sempat berdesak-desakan. 

Pantauan di lapangan, sejumlah ibu-ibu yang tak ingin ketinggalan dan kehabisan stok minyak harga murah terlihat mengikutsertakan anaknya dalam antrean panjang perburuan minyak tersebut.

2. Warga sulit mencari minyak goreng dengan harga sesui HET

Demi Minyak Goreng Murah, Warga di Tangerang Rela Antre Berjam-jamStok minyak goreng kembali ditambah di Superindo Intercon, Meruya, Jakarta Barat pada Selasa (1/2/2022). (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Salah satu warga bernama Khodijah mengaku ikut mengantre karena kesulitan mendapatkan minyak goreng untuk kebutuhan keluarganya. Kalau pun ada, harga minyak goreng biasanya masih tinggi. 

Khodijah mengaku mendapat informasi sejak semalam, bahw di toko tersebut akan ada pengiriman minyak goreng hari ini. Dia pun mengaku sudah mengantre sejak pagi.

Wanita 30 tahun itu juga mengaku tak masalah harus mengantre. "Daripada saya tidak bisa masak," katanya.

3. Minyak goreng yang tersedia, terbatas

Demi Minyak Goreng Murah, Warga di Tangerang Rela Antre Berjam-jamStok minyak goreng (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Sementara warga lainnya, Ruly, mengeluhkan kelangkaan minyak goreng di wilayah Kabupaten Tangerang tersebut. Warga Perumahan Sudirman itu pun ikut mengantre, namun tak yakin bisa kebagian minyak goreng. 

Selama ini warga harus mengantre untuk mendapatkan 1 liter minyak goreng kemasan. Sedangkan dalam perburuan itu dirinya tidak pasti apakah bisa mendapatkannya atau tidak.

"Sekarang minyak yang disediakan di toko ini terbatas. Saya kali ini tidak tahu bisa dapat apa nggak. Karena info dari toko stoknya hanya terbatas, warga yang antre banyak lagi," kata dia.

4. Warga berharap pemerintah segera mengatasi masalah kelangkaan minyak goreng

Demi Minyak Goreng Murah, Warga di Tangerang Rela Antre Berjam-jamWarga di Tangerang rela antre demi minyak goreng murah (Antara)

Khodijah berharap, pemerintah pusat maupun pemerintah daerah segera dapat mengatasi kelangkaan minyak goreng saat ini, apalagi beberapa pekan ini akan menghadapi bulan suci Ramadan.

"Kita sudah susah, apa-apa langka dan mahal. Gimana nanti pas masuk bulan puasa,"  kata dia.

Baca Juga: Polisi Tetapkan Tersangka Penimbunan 24 Ton Minyak Goreng di Lebak

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya