2 Pasien Omicron di Kota Tangerang Dinyatakan Sembuh

Tiga pasien lain masih dirawat di rumah sakit

Kota Tangerang, IDN Times - Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Dini Anggraeni menyebut, dua dari lima pasien yang terpapar Omicron kini telah sembuh. Mereka selesai menjalani masa isolasi dan karantina.

"Jadi dinyatakan sembuh berdasarkan hasil kontak erat dan kontak sosial. Namun saat ini masih dipantau, dalam waktu dekat akan kita lakukan swab PCR akhir," ungkap Dini, Selasa (25/1/2022).

Baca Juga: Didominasi Transmisi Lokal, Pasien Omicron Kota Tangerang Bertambah 

1. Sisa pasien lain masih dirawat di rumah sakit

2 Pasien Omicron di Kota Tangerang Dinyatakan SembuhIlustrasi ruang isolasi. (ANTARA FOTO/Fauzan)

Kata Dini, pasien kasus ke 3 dan ke 4 saat ini dirawat di rumah sakit di Jakarta. Dan kasus ke-5 saat ini sedang menjalani perawatan di RS di Tangerang, kondisinya dalam keadaan baik.

Dini menyatakan bahwa bahwa kasus Omicron yang ada di Kota Tangerang semuanya berasal dari transmisi lokal.

"Sampai saat ini kita belum ada kasus Omicron lagi. Dan sampai saat ini kasus yang ada di Kota Tangerang semuanya dari transmisi lokal. Kami berharap tidak ada lagi kasus Omicron, dan harapannya tidak ada lagi yang meninggal akibat COVID-19," ungkap Dini. 

2. Pasien Omicron Kota Tangerang, didominasi transmisi lokal

2 Pasien Omicron di Kota Tangerang Dinyatakan Sembuhilustrasi varian baru COVID-19, Omicron (IDN Times/Aditya Pratama)

Sebelumnya, jumlah warga Kota Tangerang yang terpapar COVID-19 varian Omicron bertambah menjadi 5 orang. Hal itu menyusul keluarnya satu hasil tracking transmisi lokal yang terdeteksi varian Omicron.

"Kita sudah tracing jadi ada sekira 4 jadi 5 yang Omicron pengobatan, karena msh keluarga dan tracing positif. Dan menetapkan omicron perlu waktu, karena hanya dari Litbangkes," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah pada Jumat lalu (21/1/2022).

3. Tiga pasien tertular di transmisi lokal

2 Pasien Omicron di Kota Tangerang Dinyatakan Sembuhilustrasi varian baru COVID-19, Omicron (IDN Times/Aditya Pratama)

Arief mengatakan, 3 dari 5 pasien tertular akibat transmisi lokal. Sementara sisanya tertular saat melakukan perjalanan ke luar negeri.

"Jadi 2 memang perjalanan luar negeri dan 3 ini sudah lokal tranmisinya. Itu sama halnya yang disampaikan rapat semalam kita perlu waspada karena sudah banyak transmisi lokal," kata dia.

Baca Juga: Omicron Merebak, Mulai Hari Ini Pemkot Tangerang WFH 50 Persen 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya