TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Visi Misi Empat Paslon di Pilkada Kota Cilegon 

Aktor Lian akan berikan dua kartu sakti bagi warga tak mampu

Ilustrasi Pilkada Serentak 2020 (IDN Times/Sukma Shakti)

Cilegon, IDN Times - Ada empat pasangan calon yang maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Cilegon 2020. Satu pasangan calon maju melalui jalur independen, yakni Ali Mujahidin yang berpasangan dengan aktor Lian Firman.

Pasangan calon yang memiliki tagline 'rolas karsa Cilegon mulia' itu merupakan satu-satunya calon perseorangan di empat daerah di Banten yang menggelar pilkada. Lantas apa sih visi misi pasangan Mumu-Lian?

Baca Juga: Ini Visi Misi 2 Paslon yang Bertarung di Pilkada Serang 

1. Visi misi Mumu-Lian jika terpilih

Dok. KPU Cilegon

Berdasarkan dokumen yang disampaikan ke KPU, Mumu-Lian memiliki visi: perubahan Kota Cilegon lebih baik, berkualitas, adil, makmur, sentosa, maju, unggul, sejahtera, dan berakhlak mulia.

Pasangan calon yang berasal dari kalangan muda ini mengarahkan misinya terhadap aspek pembangunan moral warga, pelayanan kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan warga.

Dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang manusiawi, Mumu-Lian akan memberikan Kartu Cepat Sehat kepada warga tidak mampu, kemudian akan mewujudkan pendidikan gratis dengan menggunakan Kartu Cilegon Cerdas, lalu dalam sektor kesejahteraan rakyat, mereka berjanji akan membuka sebanyak 25 ribu lapangan kerja baru.

Baca Juga: Ekonomi Dan Pembangunan Infrastruktur Jadi Visi 2 Paslon di Pilkada Pandeglang

2. Visi misi petahana Ati Marliati dan Sokhidin

Dok. KPU Kota Cilegon

Pasangan Ati Marliati dan Sokhidin memiliki visi: Cilegon sukses mandiri dan berdaya saing. Mereka akan lebih memprioritaskan peningkatan ekonomi daerah. Kemudian Ati-Sokhidin mengarahkan misinya membangun Kota Baja dengan lima program unggulan:

1. Memantapkan SDM yang berkualitas dan berdaya saing

2. Memantapkan daya saing perekonomian daerah

3. Memantapkan pengelolaan tata ruang sumber daya alam dan lingkungan hidup

4. Memantapkan sarana dan prasarana kota yang berkualitas sebagai identitas diri dan penggerak ekonomi masyarakat

5. Memantapkan tata kelola pemerintah yang akuntabel dan berwibawa serta pemerataan pelayanan publik yang berkualitas.

3. Visi misi pasangan Heldy dan Sanuji

Drive

Sementara pasangan Heldy Agustian dan Sanuji Pentamerta memiliki visi 'mewujudkan Cilegon baru modern dan bermartabat. Pelayanan kesehatan, pendidikan, dan mengentaskan pengangguran dan kemiskinan juga jadi program prioritas pasangan yang diusung oleh Partai Berkarya dan PKS ini.

Misi pasangan ini difokuskan antara lain:

1. Menghadirkan pemerintah daerah yang profesional dan akuntabel

2. Mewujudkan pendidikan yang berkualitas

3. Meningkatkan pelayanan kesehatan

4. Mewujudkan kesejahteraan yang merata

5. Mewujudkan masyarakat berperadaban

Baca Juga: Daftar Bakal Paslon yang Maju di Pilkada Serentak 2020 di Banten 

Berita Terkini Lainnya