TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Waspada Corona, Gubernur Banten Lantik Pejabat Pakai Masker

Gubernur soroti keluhan masyarakat soal masker kian langka

Gubernur Banten, Wahidin Halim (IDN Times/khaerul anwar)

Kota Serang, IDN Times - Gubernur Banten Wahidin Halim melantik sejumlah pejabat di Lingkungan Pemerintahan Provinsi Banten. Ada yang tak biasa dalam pelantikan itu.

Ya, Wahidin menggunakan masker saat melantik lima pejabat eselon II tersebut di Pendopo Gubernur Banten, Selasa (3/3).

Adapun mereka yang dilantik adalah Mahdani dengan jabatan baru sebagai kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPMPTSP); Eneng Nurcahyati dengan jabatan baru kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan); Nana Suryana dengan jabatan baru Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD); Enong Suhaeti sebagai kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD); dan Terakhir adalah Komari sebagai staf ahli gubernur.

1. Pemakaian masker merupakan anjuran Kemenkes

IDN Times/khaerul anwar

Wahidin Halim mengatakan, aksinya menggunakan masker saat melantik sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Banten merupakan bagian dari anjuran dari Kementerian Kesehatan dalam rangka mewaspadai penyebaran virus corona.

"Kan harus pakai masker di tempat-tempat umum, kamu harus pakai masker juga sekarang sudah dianjurkan," kata Wahidin.

Baca Juga: [BREAKING] Jokowi: 2 Orang di Indonesia Terkena Virus Corona

2. Menggunakan masker setelah ramai pemberitaan warga Depok positif corona

IDN Times/khaerul anwar

Mantan Wali Kota Tangerang dua periode tersebut mengaku baru hari ini menggunakan masker di tempat umum setelah ramai pemberitaan dua Warga Negara Indonesia (WNI) di Depok yang dinyatakan positif terjangkit virus corona.

"Takut ada orang Depok ke sini, gua pake. Bukan masalah takut, ini kewaspadaan, bukan masalah takut, gak takut. Ini kewaspadaan dini. Kamu berani, kena corona?" katanya.

Baca Juga: Gak Usah Panik! Lebih dari Setengah Kasus Virus Corona Sembuh Total

Berita Terkini Lainnya