TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hampir Setahun COVID-19, Kepatuhan Warga di Tangsel Kendor Lagi

Satgas pun harus bekerja lebih keras lagi

ilustrasi tenaga kesehatan. (ANTARA FOTO/Fauzan)

Tangerang Selatan, IDN Times - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Wawako Tangsel), Benyamin Davnie, mengakui kasus kematian akibat COVID-19 per hari sudah mencapai tiga orang. Sebanyak 22 rumah sakit swasta untuk merawat pasien tanpa gejala pun sudah 91 persen terisi.

"Tingkat kepatuhan masyarakat 76,78 persen. Merosot lagi," ungkapnya, Kamis (30/12/2020).

Baca Juga: Meski Hampir Penuh, Pemprov Banten Belum Tambah Faskes COVID-19

1. Satgas diperintahkan turun ke lapangan lagi

ANTARA FOTO/Abriawan Abhe

Satgas COVID-19 terang Benyamin diperintahkan turun ke lapangan lagi. Petugas diminta mendorong warga agar lebih sadar jika kedisplinan terhadap protokol kesehatan (prokes) menjadi kepedulian semua pihak.

Ia juga sudah meminta berbagai kelompok masyarakat melalui grup WhatsApp selalu disiplin terhadap 4M. Yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

"Kita prihatin. Wali Kota sudah instruksikan setiap OPD ada tiga orang satgas di internal OPD masing-masing," terang Benyamin.

2. Ini data kasus COVID-19 di Tangsel

Ilustrasi seorang pasien COVID-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Marko Djurica

Berdasar catatan Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel), kasus COVID-19 hingga Rabu (30/12/2020) pukul 13.16 WIB, terkonfirmasi mencapai 3.696 orang. Adapun warga yang meninggal dunia 174 orang, sembuh 3.140 orang dan 382 orang lagi masih dirawat.

Baca Juga: COVID-19 di Banten Masih Tinggi, PSBB Dinilai Hanya Seremonial

Berita Terkini Lainnya