TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rakerwil PKS Banten, Wahidin Halim Akui Dekat dengan PKS 

WH: banyak gagasan PKS yang saya adopsi

Dok. PKS Banten

Serang, IDN Times - Gubernur Wahidin Halim menyebut, kiprah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Banten sangat mempengaruhi tindakannya dalam membuat kebijakan pembangunan.

"Karena saat ini masih banyak hal yang membutuhkan gagasan PKS dalam membangun Banten, " kata Wahidin Halim saat memberikan sambutan dalam rapat kerja wilayah (Rakerwil) DPW PKS Provinsi Banten dalam keterangan tertulis, Senin (21/2/2022).

Baca Juga: Gubernur Wahidin Minta Bandara Soetta Diperketat

1. PKS bantu Wahidin dari parlemen

Dok. PKS Banten

Wahidin menyatakan, selama ini PKS juga membangun sinergi dengan Pemerintah Provinsi Banten melalui anggota legislatif di parlemen. Dan PKS, lanjutnya, selalu mengajak PKS untuk berkolaborasi dalam menyelesaikan berbagai persoalan kebantenan.

"Banyak gagasan-gagasan PKS yang saya adopsi menjadi program yang saya tawarkan ke masyarakat," ungkapnya.

2. Wahidin akui dekat dengan PKS

IDN Times/khaerul anwar

Wahidin mengakui, secara pribadi, dia merasa dekat dengan PKS Banten karena PKS lah partai yang mendukungnya dalam Pemilihan Gubernur Banten periode 2017 - 2022, dan mengantarkannya menjadi Gubernur Banten berpasangan dengan Andika Hazrumy.

"Saya beruntung bersahabat dengan PKS, karena PKS mampu menempatkan dirinya menjadi partai besar di Provinsi Banten, dan selalu memberikan spirit dalam membangun Banten," kata dia. 

Baca Juga: Politikus PKS Kritik JHT Cair Usia 56 Tahun: Cederai Rasa Kemanusiaan!

Berita Terkini Lainnya