TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Seluruh Banten Zona Oranye, Dinkes: Penularan COVID-19 Masih Tinggi

Rumah sakit di Banten seluruhnya hampir penuh

Dok. Dinkes Banten

Serang, IDN Times - Delapan kota dan Kabupaten di Provinsi Banten dinyatakan berstatus zona oranye. Hal tersebut berdasarkan rilis Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten, Senin (21/12/2020).

Meski begitu, Kepala Dinkes Banten Ati Pamudji menyebut risiko penularan COVID-19 di semua wilayah Banten masih tergolong tinggi dan sangat berpotensi masuk zona merah kembali.

Baca Juga: Muncul Klaster Pilkada di Banten, Bawaslu Akan Tes Ulang Petugas

Baca Juga: Ruang ICU COVID-19 di Kabupaten Tangerang Penuh

1. Tingkat penularan di Banten sangat tinggi

Ilustrasi seorang pasien COVID-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Marko Djurica

Ati merinci, skor zona risiko masih pada angka 1,9 sampai dengan 2,2 dengan tingkat penularan sebesar 5,15 persen.

"Artinya dengan skor tersebut masih sangat dekat ke zona resiko penularan tinggi (zona merah), 0 sampai 1,8," kata Ati.

2. Rumah sakit sudah hampir penuh tangani pasien COVID-19

Ilustrasi rumah sakit (IDN Times/Arief Rahmat)

Ati mengatakan, kasus di Banten semakin hari terus bertambah banyak dengan rata-rata penambahan kasus baru sebanyak 190 perhari. Menurutnya, kini tingkat hunian rumah sakit untuk Intensive Care Unit (ICU) sudah mencapai 94 persen dari total tempat tidur ICU sebanyak 145.

"Sedangkan tingkat hunian ruang isolasi sudah mencapai 91 persen dari total tempat tidur sebanyak 2.191 dan tingkat hunian rumah singgah isolasi sudah mencapai 90 persen dari 703 tempat tidur," kata Ati.

Baca Juga: Pemprov Banten Minta Objek Wisata Ditutup Saat Libur Tahun Baru  

Berita Terkini Lainnya