Profil Legislator Termuda Annisa Mahesa Asal Banten

- Annisa Maharani Alzahra Mahesa menjadi anggota DPR RI termuda periode 2024-2029.
- Dia ditunjuk sebagai wakil ketua DPR RI sementara setelah berhasil memperoleh 122.470 suara pada Pemilihan Legislatif Dapil Banten II.
- Annisa menggantikan sang ayah yang meninggal dunia dan memiliki dua gelar sarjana di bidang manajemen dari Universitas Indonesia dan University of Melbourne.
Serang, IDN Times - Putri mendiang politikus Gerindra Desmond J Mahesa, Annisa Maharani Alzahra Mahesa menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) termuda periode 2024-2029.
Legislator berasal dari daerah pemilihan (Dapil) Banten II itu ditunjuk menjadi wakil ketua DPR RI semenetara saat proses pelantikan dan pengucapan sumpah dan janji di ruang sidang paripurna MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (1/10/2024).
1. Annisa memperoleh suara tertinggi di Dapil Banten II

Perempuan kelahiran 17 Juli 2001 berhasil lolos ke Senayan dengan memperopeh 122.470 suara pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 Dapil Banten II yang meliputi Kabupaten Serang, Kota Serang, dan Kota Cilegon.
Bahkan, perolehan suara Annisa tertinggi dan dia mengalahkan politikus senior di Dapil tersebut, seperti Tubagus Haerul Jaman dari Partai Golkar dan Jazuli Juwaini dari PKS hingga Furtasan Ali Yusuf dari Nasdem.
2. Annisa menjabat sekretaris DPD Gerindra Banten

Annisa maju menjadi calon anggota legislatif (Caleg) Dapil Banten II menggantikan sang ayah yang meninggal dunia pada 24 Juni 2024.
Saat itu, jabatan Ketua DPD Gerindra Banten yang diemban mendiang Desmond digantikan oleh Andra Soni yang saat ini maju sebagai calon Gubernur Banten di Pilkada 2024. Sedangkan Annisa, ditunjuk sebagai sekretaris DPD Gerindra Banten.
3. Latar belakang pendidikan Annisa Mahesa

Annisa Mahesa tercatat menjadi siswi di SMAN 34 Jakarta. Wanita yang akrab disapa Icha itu memegang dua gelar sarjana di bidang manajemen dari dua universitas, yakni Universitas Indonesia dan University of Melbourne.
Dia mengikuti program kelas internasional untuk mendapatkan dua gelar sarjana tersebut. Dua tahun pertama, Annisa menempuh pendidikan sarjananya di Universitas Indonesia. Kemudian, dia melanjutkan sisanya di Universitas Melbourne hingga mendapatkan gelar S1 di bidang manajemen pada 2023.



















