Kasihan! Kelinci dan Burung di Taman Kota Tangerang Kena Scabies 

Scabies adalah penyakit kulit yang disebabkan oleh tungau

Kota Tangerang, IDN Times - Sejumlah Kelinci dan Burung yang dipelihara Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terkonfirmasi mengidap penyakit scabies. Hal itu, setelah Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang memeriksa hewan tersebut di Taman Kupu-kupu dan kelinci (Kunci) serta Taman Burung.

Dokter Klinik Hewan DKP Kota Tangerang, Bintang Mustika mengatakan, pemeriksaan ini dilakukan dalam rangka memperingati hari Puspa dan hewan nasional, Jumat, (5/11/2021). Kata dia, untuk di taman Burung, Jalan Mohammad Yamin terdapat satu burung yang terkonfirmasi mengidap scabies.

"Kalo di taman burung itu sih masih oke lah, cuma tadi ada burung baru nemu satu (scabies), jadi nanti perlu dikarantina dulu dikandangin sendiri diobservasi lebih jauh lagi," katanya.

Baca Juga: PPKM Level I, Taman di Kota Tangerang Dijaga 60 Petugas

1. Scabies juga ditemukan di Taman Kunci

Kasihan! Kelinci dan Burung di Taman Kota Tangerang Kena Scabies instagram.com/dnl.arista

Kemudian di taman Kunci, Jalan Teuku Umar, Cikokol semua kelinci mengidap penyakit tersebut. Sehingga, perawatan rutin harus dilakukan.

"Kalo taman kelinci, itu semua kelinci scabies emang harus ada perawatan rutin disuntik scabies," tutur Bintang.

2. Scabies adalah penyakit kulit

Kasihan! Kelinci dan Burung di Taman Kota Tangerang Kena Scabies ilustrasi kudis (medicinenet.com)

Diketahui, Scabies adalah penyakit kulit yang sering dijumpai pada ternak dan hewan. Penyakit ini cenderung sulit disembuhkan. Scabies merupakan salah satu penyakit yang menyerang kulit dan disebabkan oleh tungau Sarcoptes scabiei.

"Kalo untuk pengecekan paling nanti seminggu dua kali. Kalo perawatan scabies disuntiknya seminggu sekali," kata Bintang.

3. Petugas sudah diwanti-wanti jaga kebersihan

Kasihan! Kelinci dan Burung di Taman Kota Tangerang Kena Scabies Taman kunci (Humas Pemkot Tangerang)

Pihaknya pun kata Bintang mewanti-wanti para petugas untuk menjaga kebersihan kandang para hewan itu. Serta, menjaga hewan agar tetap mendapat pakan yang higienis.

"Apalagi ini musim hujan banyak penyakit lebih cepet nular. Scabies buat mematikan siklus tungau. Scabies sering penularannya lebih cepat penyakit parasit," jelasnya.

Baca Juga: Gubernur Banten Izinkan Kota Tangerang Tambah Kuota PTM

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya