Pemkab Tangerang Siap Tampung Sampah Tangsel 400 Ton per Hari

Pemkot Tangsel siap berikan tipping fee

Kabupaten Tangerang, IDN Times - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya bersedia menampung sampah yang berasal dari TPA Cipeucang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Kebijakan itu lantaran bangunan sheet pile di TPA Cipeucang, Serpong, jebol pada 22 Mei 2020 lalu.

“Pemkab Tangerang tidak bisa mengabaikan masyarakat yang terganggu dari jebolnya tanggul,” ungkap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, Senin (22/6).

Baca Juga: Warga Serpong Keluhkan Bau Sampah Longsor TPA Cipeucang 

1. Relokasi ini hanya akan dilakukan sampai perbaikan TPA Cipeucang selesai

Pemkab Tangerang Siap Tampung Sampah Tangsel 400 Ton per HariTwitter/deelestari

Zaki menuturkan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat juga ikut membantu berkoordinasi ke Pemkab Tangerang dalam relokasi sementara pembuangan sampah dari Tangsel itu. Dia memastikan, nantinya sampah asal Kota Tangsel akan ditampung di TPA Jatiwaringin, Kecamatan Mauk.

Zaki menegaskan bahwa Pemkab Tangerang hanya menampung sementara sampah dari Kota Tangsel tersebut, artinya tidak selamanya. “Ini hanya sementara ya sampai perbaikan selesai,” tegasnya.

2. Pemkot Tangsel siap bayar tipping fee

Pemkab Tangerang Siap Tampung Sampah Tangsel 400 Ton per HariDok. Banksasuci

Sementara itu, Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) akan membayar tipping fee ke Pemerintah Kabupaten Tangerang jika kerja sama pengolahan sampah antar dua daerah tersebut terealisasi.

“Besaran tipping akan tertuang dalam perjanjian teknis kerja sama,” ujar Wakil Wali kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie.

3. Nantinya Tangsel akan kirim 400 ton sampah per hari ke Kabupaten Tangerang

Pemkab Tangerang Siap Tampung Sampah Tangsel 400 Ton per HariIDN Times/Muhamad Iqbal

Benyamin memperkirakan, sekitar 400 ton sampah Tangsel akan dibuang ke Jatiwaringin per harinya. Benyamin mengatakan kerja sama tersebut adalah salah satu solusi Tangsel untuk atasi krisis sampah.

”Itu salah satu solusi kami untuk atasi keterbatasan lahan TPA,” imbuhnya. 

Baca Juga: Tembok TPA Cipeucang Jebol, Gunung Sampah Masuk Kali Cisadane

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya