Polisi Dalami Dugaan Kelalaian Atas Tewasnya 5 Orang di Gorong-gorong 

Tiga pekerja dan dua warga tewas di Cipondoh, Kota Tangerang

Kota Tangerang, IDN Times - Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Deoniju de Fatima mengatakan, pihaknya tengah menyelidiki dugaan kelalaian dalam peristiwa tewasnya tiga pekerja dan dua warga dalam lubang gorong-gorong jaringan kabel optik.

"Dari peristiwa ini yang kemarin telah terjadi, mengakibatkan meninggalnya lima orang. Akibat dari kelalaian yang tidak memperhatikan keselamatan kerja oleh pihak pekerja," kata Deoniju, Jumat (8/10/2021).

Baca Juga: Bertambah, 5 Pekerja Tewas Saat Perbaiki Kabel Optik di Cipondoh  

1. Polisi akan panggil perusahaan

Polisi Dalami Dugaan Kelalaian Atas Tewasnya 5 Orang di Gorong-gorong Direktur Network & IT Solution Telkom Herlan Wijanarko (kiri) melakukan peninjauan infrastruktur jaringan akses Telkom. Dok.Telkom

Oleh karena itu, kata Deoniju, pihaknya akan memanggil atau mengecek surat perjanjian kerja yang dikeluarkan oleh pihak pekerja. "Atau dalam hal ini pihak Telkom dan pihak ketiga yang melakukan pekerjaan tersebut," kata dia.

Deoniju mengatakan, dari kelima orang korban, tiga orang diketahui dari pekerja dan dua orang korban merupakan warga yang meninggal saat hendak menolong para korban.

"Yang menolong gak tahu bahayanya sehingga mereka masuk ke dalam. Akibat itu terperosok juga jadi korban meninggal di dalam," kata dia.

2. Jasad korban diautopsi untuk memastikan penyebab kematian

Polisi Dalami Dugaan Kelalaian Atas Tewasnya 5 Orang di Gorong-gorong ilustrasi pasien di rumah sakit (IDN Times/Mardya Shakti)

Seluruh jasad korban saat ini diautopsi petugas untuk memastikan penyebab pasti sebab kematian mereka.

"Kita kepolisian menunggu untuk mengambil sampel darah akibat dari kematian," kata Deoniju.

3. Enam orang jadi saksi peristiwa nahas ini

Polisi Dalami Dugaan Kelalaian Atas Tewasnya 5 Orang di Gorong-gorong Garis polisi dipasang di sekeliling lokasi kejadian. IDN Times/ istimewa

Deoniju memastikan, ada enam orang saksi atas peristiwa nahas ini. Pihaknya terus mengumpulkan bukti apakah faktor kelalaian terjadi dari pihak ketiga atau pihak pemberi kerja.

"Enam orang yang dimintai keterangan yang lokasi saat ini untuk mengarah apakah pekerjaan tersebut kelalaian dari pihak pemborong atau pihak lain akibat meninggal lima orang ini," kata dia.

Baca Juga: Diduga Hirup Gas Beracun, 3 Orang Tewas di Cipondoh Tangerang 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya