KonveksiHub Resmi Diluncurkan, Solusi Digital bagi UMKM Konveksi

- KonveksiHub diluncurkan sebagai solusi digital untuk memperkuat ekosistem industri konveksi dan merchandising di Indonesia.
- Platform ini menyediakan peluang bagi afiliate, fitur unggulan seperti manajemen pesanan, sistem pelacakan, hingga dashboard afiliasi berbasis data real-time.
- Kadin menyebut KonveksiHub sebagai langkah nyata dalam mendukung transformasi digital di sektor industri kecil menengah, memberi nilai tambah besar bagi UMKM.
Tangerang Selatan, IDN Times - Platform digital KonveksiHub resmi diluncurkan sebagai solusi inovatif untuk memperkuat ekosistem industri konveksi dan merchandising di Indonesia. Platform ini memungkinkan pemesanan produk custom seperti kaos, jaket, tas, dan merchandise lain secara lebih cepat, transparan, dan efisien.
CTO sekaligus Founder KonveksiHub, Aswin Bimo Subandoro mengatakan, KonveksiHub bisa menjembatani pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan pengguna jasa konveksi melalui sistem digital terintegrasi. Platform ini dibangun untuk menjawab tantangan digitalisasi di sektor konveksi dan membantu UMKM agar lebih kompetitif.
“KonveksiHub hadir memberikan solusi menyeluruh, mulai dari pemesanan hingga produksi. Kami berkomitmen menggandeng UMKM untuk maju bersama dengan mengedepankan kualitas, transparansi, dan teknologi,” kata Aswin, saat ditemui di Tangerang Selatan, Rabu (29/10/2025).
1. Platform ini juga menyediakan peluang bagi affiliate

Selain sebagai marketplace konveksi, KonveksiHub juga menghadirkan program afiliasi yang membuka peluang penghasilan tambahan bagi masyarakat dan pelaku usaha yang ingin bermitra. Dalam sesi live demo, tim KonveksiHub memamerkan fitur-fitur unggulan seperti manajemen pesanan, sistem pelacakan, hingga dashboard afiliasi berbasis data real-time.
Aswin menyebut, inisiatif ini dapat mempercepat pertumbuhan industri kreatif dan UMKM di Indonesia. “Kami berharap KonveksiHub menjadi jembatan bagi pelaku usaha kecil agar bisa naik kelas melalui digitalisasi. Kolaborasi dan inovasi teknologi adalah kunci untuk memperkuat daya saing nasional,” ungkapnya.
2. Kadin menyebut platform langkah nyata digitalisasi UMKM

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang UMKM Kadin Indonesia, Raden Tedy Aliyudin dalam keterangan tertulis yang diterima IDN Times menyebut, KonveksiHub sebagai langkah nyata dalam mendukung transformasi digital di sektor industri kecil menengah.
“Platform seperti KonveksiHub memberi nilai tambah besar bagi UMKM. Dengan digitalisasi, pelaku usaha bisa memperluas pasar sekaligus menjaga efisiensi produksi,” ujarnya.
Dengan kehadiran KonveksiHub, diharapkan pelaku industri konveksi dan UMKM di Indonesia dapat semakin mudah mengakses teknologi, memperluas jaringan bisnis, dan meningkatkan daya saing di pasar nasional maupun global.


















