Menghibur, 5 Drama Korea Ini Cocok Menemani Waktu Istirahatmu

Alur dan karakter drakornya penuh makna juga, lho!

Drama Korea kini semakin diakui para penikmat layar kaca. Berbagai judul sudah diakui bagus dengan kualitas yang tak kalah saing di dunia internasional loh. 

Dari genre action, thriller, romance, hingga komedi, Kdrama kini punya tempat khusus di hati penontonnya. Termasuk kamu?

Nah, bagi kamu yang sudah menyukai Kdrama, atau baru mau menonton, ada beberapa judul di bawah ini yang layak banget loh. Kamu bisa menontonnya saat senggang.

Berikut 5 drama Korea menghibur dan cocok untuk menemani waktu istirahat kamu.

Baca Juga: Punya Kemampuan Khusus, 10 Fakta Peran Seo Ji Hye di Kiss Sixth Sense

1. Ghost Doctor

Menghibur, 5 Drama Korea Ini Cocok Menemani Waktu Istirahatmuposter ghost doctor (dok. tvN/Ghost Doctor)

Diperankan oleh Rain dan Kim Bum, Ghost Doctor bercerita mengenai seorang profesor hebat, Cha Young Min yang koma. Akhirnya, dia "hidup" sebagai roh yang berkeliaran di rumah sakit.

Di sisi lain, Go Seun Tak adalah dokter residen tahun pertama dan dia  bisa melihat hantu. 

Nah, Cha Young Min pun ternyata bisa masuk ke dalam tubuh Go Seun Tak. Walau diawal keduanya saling bertolak belakang dari sifat dan latar belakang, keduanya kemudian bisa saling mendukung.

Unsur-unsur komedi di setiap episodenya dijamin bikin ketawa!

2. Welcome To Waikiki 2

Menghibur, 5 Drama Korea Ini Cocok Menemani Waktu Istirahatmuadegan welcome to waikiki (dok. JTBC/Welcome to Waikiki 2)

Welcome to Waikiki 2 menceritakan tentang kehidupan orang-orang yang tinggal di sebuah wisma bangkrut. Kamu pasti bisa menebak kan, orang-orang yang tinggal di wisma itu emang lagi kesulitan. 

Ditambah Han Soo Yeon yang menginap, mereka melalui masa-masa sulit dan berjuang untuk karier dan cinta.

Suatu waktu, ada batu meteor yang jatuh dan merusak atap wisma mereka. Semua penghuni pun berusaha menjual meteor itu untuk bisa mendapatkan uang. Lalu berbagai masalah sehari-hari yang bikin penonton gak habis pikir dengan ide-ide yang unik.

Penasaran dengan cerita lanjutannya?

3. Hometown Cha Cha Cha

Menghibur, 5 Drama Korea Ini Cocok Menemani Waktu Istirahatmuadegan hometown cha cha cha (dok. tvN/Hometown Cha Cha Cha)

Suasana Hometown Cha Cha Cha sendiri memancarkan kehidupan yang tenang di dekat pantai. Hong Du Sik adalah seorang pekerja yang serba bisa yang membantu warga desa. Di sisi lain, sosok Hye Jin memiliki kepribadian yang angkuh saat pertama kali datang, namun ia merupakan seorang dokter yang harus berhubungan dengan orang-orang setempat.

Pertemuan Hong Du Sik dan Hye Jin mengalami beberapa gesekan. Hingga akhirnya mereka bisa saling melunak. Bagaimana kelanjutan kisah mereka?

4. My Roomate Is A Gumiho

Menghibur, 5 Drama Korea Ini Cocok Menemani Waktu Istirahatmuadegan my roomate is a gumiho (dok. tvN/My Roomate is a Gumiho)

Tak sengaja menelan manik-manik milik rubah, Lee Dam akhirnya terpaksa tinggal bersama rubah berparas manusia tampan, yaitu Shin Woo Yeo. Keduanya bersepakat untuk melindungi manik-manik yang ada di dalam tubuh Lee Dam karena penting untuk kehidupan Shin Woo Yeo.

Seiring berjalannya waktu, mereka mulai saling menyayangi sehingga keduanya berusaha untuk mengubah Shin Woo Yeo menjadi manusia seperti teman rubah lainnya yang berhasil. Dalam masa-masa menjadi manusia dan bersosialisasi, Shin Woo Yeo juga belajar dalam beradaptasi di dunia. 

5. So Not Worth It

Menghibur, 5 Drama Korea Ini Cocok Menemani Waktu Istirahatmuadegan so not worth it (dok. Netflix/So Not Worth It)

So Not Worth It terdiri dari peran dan aktor luar negeri yang beragam. Ada orang Thailand, Jepang, Amerika, dan masih banyak lainnya. 

Drama ini menceritakan tentang kondisi asrama kampus dan kehidupan mahasiswa internasional di Korea. Alur ceritanya sangat ringan untuk ditonton ditambah fakta bahwa genre So Not Worth It adalah komedi. Bisa banget buat isi waktu luang kamu, nih!

Baca Juga:  Lanjut Season 2, 10 Momen Kompak Pemeran Work Later Drink Now

Itulah beberapa drama Korea menghibur yang cocok untuk ditonton di waktu istirahat. Rasa senang dan semangat bisa kamu rasakan.

Penulis: Agatha Dominique

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya