Daftar ke KPU Banten, Airin: Duet dengan Ade Tidak Instan

Dia membantah bagian dari alternatif agar tetap maju

Intinya Sih...

  • Airin Rachmi Diany menyatakan proses panjang komunikasi politik dengan Ade Sumardi untuk maju bersama di Pilgub Banten 2024.
  • Airin membantah berduet dengan Ade Sumardi lalu diusung PDIP sebagai jalan alternatif saat Golkar memilih mengusung Andra Soni-Dimyati.
  • Duet Airin-Ade diharapkan dapat membuat kebijakan yang adil karena mewakili wilayah Utara dan Selatan Banten.

Serang, IDN Times - Bakal calon Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany mengatakan, bisa berpasangan dengan Ade Sumardi telah melalui proses komunikasi politik yang panjang sehingga keduanya bisa maju bersama di Pilgub Banten 2024.

"Proses politik terus kita jalin yah Haji Ade, bukan proses yang instan," kata Airin di KPU Banten, Rabu (28/8/2024).

Mantan Wali Kota Tangerang Selatan itu pun membantah berduet dengan Ade Sumardi lalu diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu jalan alternatif untuk maju tetap di kontestasi Pilkada Banten saat Golkar sempat memilih mengusung Andra Soni-Dimyati.

"Pertemuan yang intens dari jauh hari sebelumnya dan sebelum putusan MK (Mahkamah Konstitusi)," katanya.

Airin berharap duetnya dengan Ade Sumardi merupakan kombinasi yang baik karena merupakan keterwakilan dari wilayah Utara dan Selatan Banten sehingga dapat membuat kebijakan yang adil.

"Setelah jadi kami saling mengisi, pengalaman saya sebagai Wali Kota Tangsel dan haji Ade di Lebak," katanya.

Airin dan Ade adalah bacalon gubernur dan wakil gubernur Banten yang pertama mendaftar di hari kedua pendaftaran Pilkada 2024. Kedatangan Airin dan rombongan ini disambut ribuan pendukung yang memenuhi jalan masuk ke Kantor KPU Banten.

Baca Juga: Airin-Ade Tiba di KPU Banten untuk Daftar Pilgub, Bawa Pikulan Padi

Baca Juga: Jalan Berliku Airin di Pilgub Banten

Baca Juga: Putusan MK: Partai Tidak Punya Kursi DPRD Bisa Usung Cagub

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya