Siap Maju di Pilgub Banten, Airin-Ade Daftar ke KPU Besok 

Petinggi PDIP hingga keluarga Atut direncanakan mengantar

Serang, IDN Times - Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Airin Rachmi Diany - Ade Sumardi berencana akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa (27/8/2024). Hal itu disampaikan oleh Sekretaris DPD PDIP Provinsi Banten Asep Rahmatullah.

"Insya Alloh rencananya (pasangan Airin-Ade mendaftar) besok," kata Asep saat dikonfirmasi, Senin (26/8/2024).

Baca Juga: DPD Golkar Banten: Airin Tak Pindah Partai

1. PDIP tengah mempersiapkan berkas pendaftaran

Siap Maju di Pilgub Banten, Airin-Ade Daftar ke KPU Besok IDN Times/Khaerul Anwar

Saat ini, kata Asep, pihaknya tengah mempersiapkan berkas pencalonan Airin-Ade, termasuk formulir B1 KWK atau surat pernyataan dukungan dari PDIP selaku partai pengusung pasangan ini untuk mendaftar ke KPU Provinsi Banten.

"Insya Allah (persyaratan pencalonan) sudah (lengkap)," kata Asep.

2. Petinggi PDIP hingga keluarga Atut direncanakan mengantar paslon Airin-Ade

Siap Maju di Pilgub Banten, Airin-Ade Daftar ke KPU Besok Tatu memeluk Airin (IDN Times/Muhamad Iqbal)

Asep menyampaikan, pengurus DPD PDIP Banten, petinggi DPP PDIP termasuk keluarga besar mantan Gubernur Banten Ratu Atut Choisyah hingga relawan direncakan akan mengantar pasangan Airin - Ade mendaftar ke KPU Banten.

"Insalloh semua akan ikut mengantar. Untuk jam nya sendiri kami masih bahas," katanya.

Sebelumnya, wanita yang pernah menjabat Wali Kota Tangerang Selatan dua periode itu memilih maju bersama partai berlambang banteng usai Golkar--partai naungannya-- menarik dukungan dan memilih memberikan rekomendasi kepada pasangan Andra Soni - Dinyati Natakusmuah di Pemilihan Gubermur (Pilgub) Banten.

Baca Juga: Cuekin Airin, Partai Golkar Resmi Usung Andra Soni-Dimyati

3. KPU Banten membenarkan pasangan Airin-Ade mendaftar di hari pertama

Siap Maju di Pilgub Banten, Airin-Ade Daftar ke KPU Besok IDN Times/Khaerul Anwar

Dikonfirmasi terpisah, Komisioner KPU Banten Ali Zaenal Abidin membenarkan, pihaknya telah mendapat pemberitahuan dari tim pemenangan bakal pasangan calon Airin-Ade akan mendaftar di hari pertama pendaftaran. Diketahui, pendaftaran calon kepala daerah dibuka secara serentak mulai tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024.

"Sudah ada yang konfirmasi ke kami dari tim Airin-Ade pemberitahuan secara lisan, akan mendaftar besok," katanya.

Baca Juga: Adu Kuat Andra-Dimyati Versus Airin di Pilgub Banten

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya