Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App

Cegah Kekerasan di Lingkungan Anak, Pemkot Tangerang Turunkan Psikolog

Ilustrasi Konsultasi Bersama Psikolog(freepik.com/storyset)
Intinya sih...
  • Dinas Kota Tangerang siapkan tim psikolog di sekolah untuk sosialisasi pencegahan kekerasan di kalangan anak.
  • Psikolog memberikan edukasi kepada siswa, guru, dan orang tua seputar kekerasan, tanda-tanda kekerasan pada anak, serta strategi pencegahan.
  • Puspaga Kota Tangerang menyediakan konseling gratis bagi siswa, guru, dan orang tua yang membutuhkan penanganan lanjutan.

Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

Kota Tangerang, IDN Times - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Tangerang menyiapkan tim psikolog di sekolah-sekolah. Tim ini nantinya akan menyosialisasikan pencegahan kekerasan di kalangan anak.

Kepala DP3AP2KB Kota Tangerang, Tihar Sopian mengatakan, kehadiran psikolog ini untuk menekan angka kekerasan di lingkungan pendidikan serta meningkatkan kesadaran siswa, guru, dan tenaga kependidikan akan pentingnya kesehatan mental dan perlindungan anak.

"Ini adalah langkah konkret untuk membekali siswa dengan pengetahuan dan keberanian dalam menghadapi serta melaporkan kekerasan yang mungkin terjadi di sekolah," kata Tihar, Kamis (15/5/2025).

1. Siswa hingga guru bisa konsultasi secara gratis

Ilustrasi rekam psikis dalam konseling. (pexels.com/Alex Green)

Sosialisasi ini tidak hanya menyasar siswa, tetapi juga guru dan orang tua. Para psikolog memberikan edukasi seputar bentuk-bentuk kekerasan, cara mengenali tanda-tanda kekerasan pada anak, serta strategi pencegahan yang bisa diterapkan di lingkungan sekolah maupun keluarga.

"Dalam kesempatan ini, psikolog Puspaga Kota Tangerang juga menyediakan ruangan dan waktu untuk membuka layanan konseling singkat untuk siswa yang ingin berbicara langsung mengenai masalah yang dihadapi," kata Tihar.

2. Program ini akan diperluas secara bertahap

ilustrasi konseling psikolog (pexels.com/cottonbro studio)

Jika dibutuhkan penanganan konseling lanjutan, siswa, guru, atau orangtua akan diarahkan ke Puspaga Kota Tangerang di Gedung Cisadane secara gratis. Tihar memastikan, program ini akan terus diperluas ke seluruh sekolah di Kota Tangerang secara bertahap.

"Kami ingin memastikan setiap anak di Kota Tangerang ini tumbuh di lingkungan yang mendukung, aman, dan penuh kasih. Sekolah harus menjadi tempat yang nyaman, bukan menakutkan,” kata Tihar.

Share
Editorial Team