Wilayahnya Masih Tertinggal, Iti-Irna Kompak Minta Perhatian Pemprov

Pembangunan di Provinsi Banten dinilai tak merata

Serang, IDN Times - Kabupaten Lebak dan Kabupaten Pandeglang saat ini masih menyandang sebagai daerah tertinggal di Provinsi Banten. Pimpinan dua daerah ini pun meminta Pemprov Banten memberi perhatian lebih. 

Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dan Bupati Pandeglang Irna Narulita kompak menyebut ketertinggalan daerahnya karena kurang ada perhatian dari Pemerintah Provinsi Banten.

Baca Juga: 27 Kecamatan Krisis air Bersih, Lebak Tetapkan Darurat Kekeringan  

1. Lebak dan Pandeglang tak akan berkembang jika tak ada intervensi

Wilayahnya Masih Tertinggal, Iti-Irna Kompak Minta Perhatian PemprovLive IG Salam Ramadan: Cerita Indonesia bersama dengan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya pada Selasa (27/4/2021). (IDN Times/Ita Malau)

Iti Octavia Jayabaya mengatakan, akibat kurang meratanya pembangunan dari Pemprov Banten membuat indeks pembangunan manusia (IPM) Lebak dan Pandeglang rendah.

"Kalau tidak ada intervensi provinsi nya tidak akan berkembang," kata Iti usai menghadiri acara kick off meeting RPJPD 2025-2045 di Serang, Selasa (29/8/2023).

Iti juga menilai, bantuan keuangan (Bankeu) dari Pemprov Banten untuk Lebak dan Pandeglang masih kecil. Sejauh ini kedua daerah tersebut cuma mendapat bantuan keungan sebesar Rp 20 miliar sampai Rp 30 miliar. Tidak cukup untuk melakukan terobosan pembangunan.

"Kami minta dibedakan, kita juga menyumbang pajak terbesar ke Pemprov Banten," katanya.

2. Pemprov dinilai masih memprioritaskan wilayah Banten Utara ketimbang Selatan

Wilayahnya Masih Tertinggal, Iti-Irna Kompak Minta Perhatian Pemprov(Bupati Pandeglang, Banten Irna Narulita) www.instagram.com/@irnadimyati

Sementara, Bupati Pandeglang Irna Narulita meminta Pemprov Banten memprioritaskan pembangunan di Banten Selatan. Karena kata dia, kedua wilayah tersebut memiliki potensi yang cukup besar, cocok untuk membuka akses pertumbuhan ekonomi baru.

"Kalau di utara terus pembangunannya mau ngapain. Di Selatan itu masih luas, untuk membuka investasi yang lebih baik," katanya.

Irna menilai, Kabupaten Pandeglang masih memiliki banyak kekurangan. Baik dari infrastruktur hingga minimnya lapangan kerja. "Investor-investor mohon ditarik oleh Pemprov Banten untuk mewujudkan kawasan Industri nya di Selatan sehingga akan berkembang," katanya.

3. Saat ini masih ada kesenjangan antara wilayah Utara dan Selatan

Wilayahnya Masih Tertinggal, Iti-Irna Kompak Minta Perhatian PemprovIDN Times/Khaerul Anwar

Menurut Irna, jika kedua wilayah itu berkembang tidak akan ada lagi kesenjangan antara di Selatan dan Utara Banten. "Supaya tidak ada lagi kesenjangan antara si kaya dan si miskin di Utara dan Selatan," katanya.

Oleh karena itu, Irna meminta Pemprov Banten serius dalam mendorong percepatan pembangunan proyek strategis nasional (PSN). Salah satunya kata dia, bandara Banten Selatan yang penunjukan lokasinya di Kecamatan Sobang.

"Kalau tidak pemprov Banten mau siapa? Banten emas jantung perkonomian nya ada di Selatan," katanya.

Baca Juga: Jeritan Nelayan di Pandeglang, Sulit Dapat BBM Subsidi Pertalite

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya