Hujan Deras Disertai Angin, 7 Tiang Listrik Roboh ke Jalan di Serang

Serang, IDN Times - sejumlah tiang listrik, dan tiang lampu penerangan jalan umum (PJU), roboh akibat hujan deras disertai angin kencang yang melanda kawasan Serang sejak semalam.
Tiang listrik dan PJU yang tumbang itu terdapat di Jalan Raya Anyer, Kampung Cibaru, Desa Tambang Ayam, Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang Serang.
1. Ada 7 tiang listrik yang tumbang ke jalan
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang Nana Sukmana mengatakan, hujan deras disertai angin kencang melanda wilayahnya sejak semalam hingga pagi tadi, Sabtu (1/4/2023).
Hujan deras itu membuat sebanyak tujuh tiang listrik tumbang ke jalan utama Pantai Anyer. "Hujan yang disertai angin yang bertiup kencang pada pukul 05.10 WIB yang mengakibatkan tiang listrik roboh di jalan raya Anyer," kata Nana saat dikonfirmasi.
2. Arus lalu lintas terganggu, aliran listrik daerah Anyer padam
Disampaikan Nana, tiang listrik yang tumbang itu mengganggu arus lalu lintas utama di Pantai Anyer - Carita. Selain itu, aliran listrik di wilayah Pantai Anyer padam.
"Pastilah (aliran listrik mati)," katanya.
3. PLN tengah memperbaiki tiang listrik yang tumbang
Sejumlah personel PLN dan BPBD Serang bersama TNI dan Polri bergotong royong mengevakuasi tiang listrik dari jalan raya agar aliran listrik ke daerah tersebut kembali menyala.
"PLN melakujan langkah (perbaikan) dari 7 tiang yang roboh, sekarang masih berlangsung," katanya.
Selama perbaikan, Nana menyebut, polisi melakukan rekayasa lalu lintas untuk mencegah kemacetan.
Baca Juga: Cara Mengakses Layanan Puskeswan Kota Tangerang, Catat ya!