Irna Akan Ubah Tata Ruang Pandeglang, dari Pertanian Menjadi Industri 

Dua paslon sama-sama akan kuatkan UMKM

Pandeglang, IDN Times - Calon bupati petahana Irna Narulita mengaku akan mngubah Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Pandeglang dari wilayah perumahan dan pertanian menjadi industri dan pergudangan.

Hal tersebut disampaikan Irna untuk menanggulangi tingginya angka kemiskinan dan kesenjangan sosial di Kabupaten Pandeglang. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) angka kemiskinan di kota Badak itu pada 2020 sebesar 9,74 persen.

"Memang ada disparitas (di Pandeglang). Kami upaya merevisi kerja rencana tata ruang, akhir Desember sudah menjadi daerah industri Pandeglang," kata Irna menjawab pertanyaan moderator tentang kesejahteraan masyarakat pada debat perdana, Senin (23/11/2020).

Baca Juga: Debat Perdana Pilkada Pandeglang: Thoni-Imat Singgung Soal Jalan Rusak

1. Memberikan suntikan modal kepada 10 ribu pelaku UMKM

Irna Akan Ubah Tata Ruang Pandeglang, dari Pertanian Menjadi Industri Calon Bupati Pandeglang Irna Narulita (IDN Times/Reynaldi)

Istri mantan Bupati Pandeglang dua periode Dimyati Natakusumah itu pun mengatakan akan memberikan bantuan permodalan terhadap 10 ribu pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), termasuk petani dan nelayan. Kemudian akan membantu pemasarannya ke tingkat nasional hingga pasar internasional.

"Jadi kawasan industri, tapi menjaga marwah kita sebagai kota sejuta santri seribu ulama," katanya.

2. Paslon nomor 2 pun sama akan kuatkan UMKM

Irna Akan Ubah Tata Ruang Pandeglang, dari Pertanian Menjadi Industri Dok. KPU Pandeglang

Tak jauh berbeda dengan Irna dan Tanto, pasangan calon nomor urut 2 Thoni Mukhson dan Miftahul Tamamy pun akan melakukan penguatan pelaku usaha UMKM. Namun, Thoni dan Miftahul berjanji akan menciptakan UMKM yang mampu mencetak lapangan kerja sehingga mampu mengentaskan persoalan pengangguran dan kemiskinan--jika terpilih.

"Kami dalam kebijakannya tidak sekedar kuliner, fashion tapi merambah perikanan perkebunan. Masih banyak potensi bisa digali di Pandeglang," katanya.

3. Tidak ada keadilan pembangunan di Pandeglang selatan dan utara

Irna Akan Ubah Tata Ruang Pandeglang, dari Pertanian Menjadi Industri Ilustrasi Kemiskinan (IDN Times/Arief Rahmat)

Thoni menilai sejauh ini Pemerintah Kabupaten Pandeglag selalu menganaktirikan pembangunan di wilayah selatan yang mengakibatkan munculnya kesenjangan sosial antara wilayah selatan dan utara, oleh karenanya dia berjanji jika terpilih akan lebih memprioritaskan pembangunan di wilayah selatan terlebih dahulu.

"Utara dibangun 1 jembatan, selatan harus 100 jembatan. Harus ada keadilan," katanya.

Baca Juga: Begini Kebijakan Paslon Pandeglang Kembangkan Pertanian dan Kelautan

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya