Kota Serang Zona Kuning, Kapan Sekolah Tatap Muka Dimulai?

Seperti daerah lain, Serang masih memberlakukan PJJ

Serang, IDN Times - Wali Kota Serang Syafrudin belum memutuskan untuk membuka kembali kegiatan sekolah tatap muka di wilayahnya. Saat ini, ibu kota Banten itu sudah berstatus zona kuning.

Berdasarkan data yang disampaikan Dinas Kesehatan Banten sejumlah daerah sudah berstatus zona kuning penyebaran COVID-19. Daerah itu adalah Kota Serang, Kabupaten Serang, Kabupaten Lebak, Kabupaten Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan.

Sementara tiga daerah lain-- yakni Kota Tangerang, Kabupaten Pandeglang dan Kota Cilegon -- masih masuk zona oranye.

Baca Juga: 5 Daerah di Banten Berstatus Zona Kuning COVID-19!

1. Pemkot Serang menunggu arahan Gubernur Banten

Kota Serang Zona Kuning, Kapan Sekolah Tatap Muka Dimulai?Ilustrasi sekolah tatap muka (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Serang itu menyampaikan, sebetulnya dia ingin membolehkan sekolah di wilayahnya menggelar belajar tatap muka sejak zona oranye karena para siswa mulai merasa jenuh belajar di rumah. Namun, dia masih menunggu kebijakan dari Pemerintah Provinsi Banten selaku wakil pemerintah pusat di daerah.

"Karena anak-anak bisa gede di rumah termasuk anak saya gak ada aktivitas jadi gemuk. Tatap muka menunggu instruksi gubernur," katanya.

2. Masyarat diminta tetap patuhi protokol kesehatan

Kota Serang Zona Kuning, Kapan Sekolah Tatap Muka Dimulai?Operasi Yustisi penerapan Perbup Nomor 38 tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Prokes di PPU dilakukan timgabungan (IDN Times/Ervan Masbanjar)

Kendati Kota Serang sudah keluar dari zona oranye, politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu meminta warganya tetap menerapkan protokol kesehatan dan tetap disiplin menggunakan masker baik di luar maupun di dalam rumah.

"Dalam rangka penanganan COVID-19 ini tanggung jawab bersama untuk menekan lonjakan dari kesadaran masyarakat menggunakan prokes," katanya.

3. Sebanyak 405 orang masih dirawat

Kota Serang Zona Kuning, Kapan Sekolah Tatap Muka Dimulai?Ilustrasi pasien yang dinyatakan sembuh dari COVID-19. ANTARA FOTO/Ampelsa

Berdasarkan data per tanggal 2 Maret 2021, total jumlah kasus COVID-19 di Kota Serang sebanyak 1.886 kasus. Rinciannya, sebanyak 405 orang masih dirawat, sebanyak 1.430 orang sembuh dan sebanyak 51 orang meninggal dunia. Dia menargetkan pekan depan Kota Serang berhasil menjadi zona hijau.

"Mudah mudahan minggu depan di zona hijau," katanya.

Baca Juga: Namanya Masuk Bursa Pilgub Banten, Arief: Saya Gak Tertarik! 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya